15 Calon Pimpinan Baznas Ikuti Seleksi, Berikut Proses dan Tahapannya

- 18 Maret 2022, 11:15 WIB
Calon Pimpinan Baznas Kabupaten Banjarnegara mengikuti seleksi Wawancara
Calon Pimpinan Baznas Kabupaten Banjarnegara mengikuti seleksi Wawancara /doc. Humas Pemkab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU – Tahapan penjaringan calon pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Banjarnegara periode 2022-2027 telah memasuki tahapan pemaparan makalah dan wawancara.

Sebanyak 15 peserta yang mengikuti proses penjaringan pada Kamis 17 Maret 2022 menjalani wawancara dan memaparkan visi-misinya, bertempat di Sekretariat Daerah Kabupaten Banjarnegara.

Dari 15 nama peserta, beberapa di antaranya merupakan tokoh masyarakat dan mantan pejabat Pemkab Banjarnegara seperti Sutedjo Slamet Utomo, Ahmad Mubasyir Ali, Arifin Romli, dan Nurul Aini.

Baca Juga: HET Minyak Goreng Dicabut, Rofik Hananto: Kebijakan Tidak Solutif, Stok Minyak Goreng Tiba-tiba Melimpah

Asisten Administrasi Umum Setda selaku Ketua Panitia Seleksi, Aziz Achmad, mengatakan, dari 15 orang yang lolos seleksi administrasi telah menjalani seleksi tertulis dengan sistem Computer Assisted Test atau CAT, tes psikologi, dan saat ini memasuki pemaparan makalah dan wawancara.

Baca Juga: Aktualisasi Pembinaan Karakter Generasi Muda Diharapkan Optimal

 “Wawancara merupakan tahapan terakhir, selanjutnya kami akan mengambil 10 peserta terbaik untuk diajukan pertimbangan ke Baznas RI melalui Baznas provinsi,” kata Aziz Achmad.

Sebelumnya, mereka telah menjalani tes Computer Assisted  (CAT) di ruang CAT Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Banjarnegara.

Baca Juga: HET Minyak Goreng Dicabut, Rofik Hananto: Kebijakan Tidak Solutif, Stok Minyak Goreng Tiba-tiba Melimpah

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x