Hebat! STIE Tamansiswa Raih Predikat Terbaik I Program Penanggulangan Kemiskinan di Banjarnegara

- 29 Juni 2022, 14:16 WIB
Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmato menyerahkan penghargaan kepada STIE Tamansiswa Banjarnegara yang berhasil menyandang predikat terbaik I dalam Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha untuk kategori Perusahaan Menengah
Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmato menyerahkan penghargaan kepada STIE Tamansiswa Banjarnegara yang berhasil menyandang predikat terbaik I dalam Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha untuk kategori Perusahaan Menengah /doc. Humas STIE Tamansiswa Banjarnegara

BANJARNEGARAKU – Prestasi membanggakan ditorehkan oleh STIE Tamansiswa Banjarnegara yang berhasil menyandang predikat terbaik I dalam Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha untuk kategori Perusahaan Menengah.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Pj Bupati Banjarnegara Tri Hasto Widirahmanto dalam rangkaian Rakor Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) pada Selasa 28 Juni 2022 di Pendapa Dipayudha Adigraha.

Koordinator CSR STIE Tamansiswa Banjarnegara Ratna Suryani kepada banjarnegaraku.com mengatakan, STIE Tamansiswa selalu berkomitmen membantu pemerintah dalam upaya penanggulangan kemiskinan daerah.

Baca Juga: Banjarnegara Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Arung Jeram Porprov 2023, Berikut Alasannya

“Beberapa program kami laksanakan melalui beberapa bidang seperti kesejahteraan sosial, pendidikan, keagamaan, kewirausahaan, dan kesehatan,” ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, beberapa kegiatan seperti pengabdian masyarakat seperti implementasi BPJS, bansos, RTLH, jaminan pensiun dilaksanakan dengan prosedur dan tata kelola yang baik.

Selain itu, STIE Tamansiswa Banjarnegara terus berperan dalam mengatasi persoalan pendidikan dengan memberikan beasiswa KIP, THL, perangkat desa, yatim piatu serta duafa, PKH dan beasiswa YPTTS.

Baca Juga: Warga Banjarnegara Diajak Budayakan Malu Miskin, Berikut Selengkapnya

“Upaya pendampingan masyarakat melalui UMKM serta pembentukan relawan donor darah dan pencegahan stunting dan PHBS serta daur ulang sampah juga kami lakukan menggandeng mitra terkait,” lanjut Ratna.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x