Nelayan Pekalongan Hilang Sejak Empat Hari Kemarin, Begini Kondisinya

- 27 April 2023, 21:02 WIB
Tim SAR gabungan bersiap lakukan operasi pencarian korban laka laut di perairan laut Wonokerto, Kabupaten Pekalongan pada Kamis 27 April 2023
Tim SAR gabungan bersiap lakukan operasi pencarian korban laka laut di perairan laut Wonokerto, Kabupaten Pekalongan pada Kamis 27 April 2023 /doc. PMI Kabupaten Pekalongan

BANJARNEGARAKU.COM - Udin Andoko (57 tahun) warga desa Semut RT 14 RW 6, Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan dilaporkan hilang di perairan laut Wonokerto.

Survivor yang berprofesi sebagai nelayan tersebut dilaporkan hilang pada Senin 24 April 2023 sekitar pukul 17.00 WIB.

Korban diketahui mengendari kapal motor pandum rejeki warna hijau yang berangkat mencari ikan pada pukul 04.30 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Posko PMI Kabupaten Pekalongan, hingga Selasa 25 April 2023 survivor dilaporkan belum kembali kerumah.

Baca Juga: Dua Hari Pencarian, Warga Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia di Pantai Entak Kebumen

Bebekal informasi tersebut tim SAR gabungan terdiri dari Basarnas USS Pemalang, BPBD Pekalongan, PMI Kab. Pekalongan, Posal Wonokerto, SAR Bumi Santri dibantu warga sekitar melakukan operasi pencarian.

Proses pencarian dilakukan menggunakan beberapa perahu karet dengan radius sejauh 20 Kilometer kearah barat, timur dan utara.

Hingga berita ini diturunkan pada Kamis 27 April 2023 operasi pencarian oleh tim SAR gabungan masih belum membuahkan hasil.

Baca Juga: Kunjungan Wisatwan saat Libur Lebaran di Dieng Banjarnegara Kamis 27 April 2023, Capai 14.614 Orang

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x