Kebersamaan, Menjadi Pondasi Kunci Wujudkan Cita-cita dan Wujud Pelayanan Bagi Masyarakat, Ini Kata Wabup

- 17 Mei 2022, 16:27 WIB
Kebersamaan, Menjadi Pondasi Kunci Wujudkan Cita-cita dan Wujud Pelayanan Bagi Masyarakat, Ini Kata Wabup
Kebersamaan, Menjadi Pondasi Kunci Wujudkan Cita-cita dan Wujud Pelayanan Bagi Masyarakat, Ini Kata Wabup /

BANJARNEGARAKU - Wakil Bupati (Wabup) Purbalingga H. Sudono, S.T., M.T. bersama ketua DPRD Purbalingga HR Bambang Irawan terus laksanakan Safari Syawal, kali ini dengan berkunjung ke Kecamatan Bojongsari pada Selasa 17 Mei 2022.

Dalam acara ini dihadiri oleh Forkompimcam, ASN Pemerintah Kecamatan, Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, dan Ormas yang ada di Bojongsari, Sudono mengajak seluruh elemen di Kecamatan Bojongsari untuk terus membangun kebersamaan.

Wakil Bupati Purbalingga H. Sudono, S.T., M.T mengatakan, pihaknya berharap adanya kebersamaan ini, agar selalu terjaga setiap melaksanakan tugas, sehingga pelayanan terhadap masyarakat dapat berjalan lancar.

Baca Juga: Imam Prasodjo Ajak Selamatkan DAS Serayu melalui Penghijauan 'Hasilkan Keuntungan Ekonomi', Simak Selengkapnya

"Tujuan kita nyawal, yang jelas kita membangun kebersamaan, sebab kebersamaan itu sebagai pondasi kekuatan apa yang menjadi cita-cita kita, kalau didukung oleh semuanya itu salah satu kekuatan yang tidak bisa dipecah," katanya.

Wakil Bupati Sudono kembali menegaskan, kepada jajaran pemerintah kecamatan untuk terus meningkatkan capaian vaksin, terutama vaksin booster agar bisa mencapai target 30% sesuai target nasional.

Dan tak lupa mengingatkan target penurunan stunting di tahun 2024 menjadi 14% dari saat ini sebesar 16,8%.

Baca Juga: Seberapa Jawa Kamu Ngekum, Arti dan Kalimat Berbahasa Jawa

Sementara itu Camat Bojongsari Sugeng Riyadi, S.H. menyampaikan, kegiatan pelayanan di Kantor Kecamatan dan Kantor Desa Sudah berjalan dengan normal kembali sejak hari pertama masuk kerja.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Dinkominfo Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x