BPR Artha Perwira Bantu RTLH dan Pelaku UMKM di Desa Krenceng, Simak Selengkapnya

- 22 Juli 2022, 09:06 WIB
BPR Artha Perwira Bantu RTLH dan Pelaku UMKM di Desa Krenceng
BPR Artha Perwira Bantu RTLH dan Pelaku UMKM di Desa Krenceng /Humas Pemkab Purbalingga

BANJARNEGARAKU.COM - BPR Artha Perwira sebagai BUMD Pemkab Purbalingga turut membantu mengentaskan kemiskinan di desa binaannya, yakni Desa Krenceng, Kecamatan Kejobong.

Sejumlah bantuan diberikan masyarakat setempat, diantaranya rehab 3 unit rumah tidak layak huni (RTLH) dan bantuan peralatan untuk 34 pelaku UMKM.

Direktur BPR Artha Perwira, Yulan Setiawan SSos mengungkapkan sebagai bank milik pemerintah daerah, BPR Artha Perwira sangat berkepentingan mendukung program pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan sesuai arahan Bupati.

Baca Juga: Program BSPS Senilai Rp20 Juta untuk Bangun Rumah Layak Huni Diserahkan Kepada 100 Penerima

"Langkah yang kami lakukan, bagaimana meningkatkan usaha pelaku UMKM di sini terutama yang terdampak Covid-19 dan membantu rehab RTLH khususnya rumah yang terkena musibah akibat hujan lebat.

Kami Bank Artha Perwira ada CSR yang harus kita salurkan kepada mereka," ungkap Yulan saat penyerahan bantuan, Kamis, 21 Juli 2022 di Balai Desa Krenceng.

Adapun bantuan UMKM yang diberikan yakni berupa peralatan produksi sesuai dengan profesi masing-masing penerima, misalnya: mesin jahit, alat pertukangan kayu dan alat masak bagi penjual makanan.

Baca Juga: 5 Fakta Unik NIK akan Menjadi Pengganti NPWP, Simak Faktanya Berikut Ini

Sedangkan bantuan rehab RTLH diberikan sesuai dengan tingkat kerusakan rumah akibat bencana.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Humas Pemkab Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x