Viral! RSUD Ajibarang Promosikan Permainan Tradisional, Gelar Ban Cross, Meriahkan Perayaan HUT ke-16

- 28 Januari 2023, 22:12 WIB
Viral! RSUD Ajibarang Promosikan Permainan Tradisional, Gelar Ban Cross, Meriahkan Perayaan HUT ke-16
Viral! RSUD Ajibarang Promosikan Permainan Tradisional, Gelar Ban Cross, Meriahkan Perayaan HUT ke-16 /Prokopim Banyumas

BANJARNEGARAKU.COM - Viral, sebagai upaya mempromosikan permainan tradisional, RSUD Ajibarang gelar Lomba Ban Cross pada Sabtu 28 Januari 2023.

Lomba Ban Cross digelar dalam rangka memperingati sekaligus memeriarkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 RSUD Ajbarang.

Lomba Ban Cross digelar tersebut digelar bagi pelajar usia Sekolah Dasar, berlangsung di halaman belakang RSUD Ajibarang.

Baca Juga: Masuk Tahap ke-Empat pada Tahun 2023, Jembatan Pegalongan-Mandirancan Ditargetkan Akhir Tahun Bisa Dilalui

Acara tersebut turut dihadiri Erna Husein, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banyumas bersama Sang Putra Merakarno Rahusna Taruno, S.T. atau yang sering disapa Mas Husna.

Dalam sambutannya, Erna Husein mengapresiasi RSUD Ajibarang dengan giatnya jauhkan anak dari Gedjet melalui lomba Ban Cross.

Menurutnya banyak permainan tradisional yang bisa dimainkan anak-anak untuk kurangi dampak negatif gedjet.

"Lomba Ban Cross mengasyikan sekali. Keren RSUD Ajibarang ikut viralkan permainan tradisional untuk jauhkan anak dari dampak negatif gedjet," tutur Erna.

Erna Husein juga mengucapkan selamat ulang tahun ke-16 kepada RSUD Ajibarang. Ia berharap RSUD Ajibarang semakin maju, semakin bisa melayani masyarakat Banyumas dengan profesional.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x