Kunjungan Tono City Jepang, Bupati Tiwi : Purbalingga - Tono Siap Jalin Kerjasama Saling Menguntungkan

- 7 Februari 2023, 16:26 WIB
Kunjungan Tono City Jepang, Bupati Tiwi : Purbalingga - Tono Siap Jalin Kerjasama Saling Menguntungkan
Kunjungan Tono City Jepang, Bupati Tiwi : Purbalingga - Tono Siap Jalin Kerjasama Saling Menguntungkan /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM – Menerima kunjungan dari Jepang Kabupaten Purbalingga segera memiliki mitra kerja internasional, yaitu, Tono City, Perfektur Iwate, Jepang.

Telah hadir di Purbalingga delegasi Tono City yang dipimpin oleh General Affairs and Planing Division Hidetomo Suzuki diterima oleh Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi di Pringgitan Pendopo Dipokusumo, Selasa 7 Februari 2023.

"Kabupaten Purbalingga dan Tono City memiliki banyak kesamaan dari sisi sektor usaha seperti pertanian, pariwisata dan industri. Kita siap menjalin kerjasama yang saling menguntungkan," ujar Bupati Tiwi.

Baca Juga: Berdoa untuk Orang yang Sudah Meninggal Tersampaikan Apa Tidak? Gus Baha Menjawab...

Bupati Tiwi menyebutkan, Purbalingga memiliki banyak potensi yang bisa dikerjasamakan dengan Tono City. Kedua kota juga bisa menjalin relasi yang erat dengan menjadi ‘Sister City’.

Selain itu, Kabupaten Purbalingga juga mempersiapkan tenaga kerja yang telah melalui pelatihan keterampilan kerja dan Bahasa Jepang.

"Kami memiliki program 'Magang ke Jepang' kerjasama Dinas Tenaga Kerja dengan beberapa lembaga pelatihan kerja," tutur Bupati Tiwi.

Baca Juga: Jaguar Land Rover Tarik Kendaraan dari Peredaran Kenapa? Ternyata Karena Ini...

Para tenaga kerja tersebut, siap dikirimkan ke Jepang.

"Pekerja asal Purbalingga dikenal ulet dan dapat bekerja keras, cocok dengan industri dan sektor lapangan kerja yang ada di Jepang," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Humas Pemkab Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x