Bupati Tiwi Berharap Semakin Banyak Pengajian, Berkah untuk Purbalingga

- 19 Maret 2023, 22:18 WIB
Bupati Tiwi Berharap Semakin Banyak Pengajian, Berkah untuk Purbalingga
Bupati Tiwi Berharap Semakin Banyak Pengajian, Berkah untuk Purbalingga /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengapresiasi kegiatan Pengajian Ahad Pagi Muhammadiyah yang konsisten diselenggarakan. Sebab, pihaknya berharap semakin banyak orang Purbalingga yang mengaji, akan semakin membawa keberkahan untuk seluruh masyarakat.

"Tentunya semakin banyak kegiatan-kegiatan pengajian yang diselenggarakan di Purbalingga harapannya akan semakin membangun tali silaturahmi, tali perseduluran antar masyarakat," ujar Bupati pada Pengajian Ahad pagi Muhammadiyah Purbalingga, Minggu 19 Maret 2023 di Pendopo Dipokusumo.

Bupati berharap dengan kegiatan rutin yang diselenggarakan Persyarikatan Muhammadiyah ini akan membuat masyarakat Purbalingga lebih kompak lagi sehingga nantinya bisa saeyeg sakoproyo hulubis kuntul baris membangun Purbalingga yang lebih baik lagi.

Baca Juga: Tegas! Polda Jateng Proses Lima Pelaku KKN Rekrutmen Bintara Polri Secara Pidana

Baca Juga: Hari Jadi Padepokan Langlangjagad ke-14 Tahun, Ini Harapan Ki Aji untuk Indonesia

Bupati menyampaikan, jelang bulan Ramadhan, atas nama pribadi dan jajaran Pemkab Purbalingga mohon untuk dibukakan pintu maaf yang selebar lebarnya. "Karena sebagai manusia tidak luput dari kekurangan kesalahan dan khilaf," katanya.

Bupati mendo'akan agar selama Bulan Ramadhan nanti diberi kemudahan untuk menalankan ibadah, baik yang wajib maupun sunnah. "Sehingga ibadah kita nantinya bisa diterima dan menjadi penggugur dosa dosa kita selama ini," pungkasnya.

Pengajian Ahad Pagi Muhammadiyah kali ini diisi tausiyah dari Drs H Ahmad Kifni yang mengambil judul keistimewaan bulan Ramadhan.

Baca Juga: Sosialisasikan Tahapan Pemilu 2024, KPU Banjarnegara Sambangi Komunitas Motor! Ini yang Dilakukan Selengkapnya

Baca Juga: Meriah! Gada and Friends Ramaikan Ekstra Fest 2023 MA AL Hidayah 1 Purwareja Klampok Banjarnegara

Halaman:

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Humas Pemkab Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x