Wagub Taj Yasin: Tanggapi Berita Hoaks, Kedepankan Tabayyun, Sebut Makna Surat Al Hujurat Ayat 6

- 13 Mei 2022, 23:18 WIB
Wagub Taj Yasin mengajak segenap insan media untuk mengedepankan tabayyun sebelum memproduksi berita bagi masyarakat
Wagub Taj Yasin mengajak segenap insan media untuk mengedepankan tabayyun sebelum memproduksi berita bagi masyarakat /

Kata dia, Nabi Muhammad SAW telah mengajarkan umatnya untuk tidak mudah termakan berita hoax atau fitnah.

Baca Juga: Dindik Banyumas: Jaga Kekompakan, Integritas dan Semangat untuk Menyongsong Perubahan

"Diajarkan Nabi Muhammad SAW, bagaimana menanggapi berita bohong. Kita harus sabar, menunggu kebenaran itu, tabayyun, tidak serta merta langsung percaya," tandasnya.

Lebih jauh, wagub percaya bahwa masyarakat saat ini lebih pintar dalam menanggapi berita-berita hoaks. Sehingga, tidak mudah termakan isu yang dihembuskan untuk merugikan seseorang atau kelompok.

Baca Juga: Spektakuler! Konsumsi Daun Bawang Terbukti Efektif Mengatasi Penyakit, Ada yang Mau Coba..

Dia juga mengingatkan agar jangan sampai membuat pemberitaan hoax fitnah. Dia menilai, hal itu akan menjadi dosa yang terus ada apabila dipercaya orang orang lain dan terus digulirkan.

"Siapa yang membuat kebiasaan kalau baik itu akan mendapatkan pahala ketika perbuatan tersebut diadopsi orang lain apalagi kalau yang tidak baik menimbulkan dosa dan terus menempel pada kita. Semoga masyarakat kita semakin dewasa untuk memahami sebuah berita," tutupnya.***

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Humas Provinsi Jawa Tengah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x