Dinilai Berkontribusi Besar terhadap IPHI, Lima Tokoh Jateng Ini Mendapat IPHI Jateng Award, Siapa Saja...

- 25 Maret 2023, 13:31 WIB
Ketua PW IPJHI Jateng Prof Dr KH Imam Taufiq berfoto bersama Bupati Karanganyar Jawa Tengah yang juga Ketua PD IPHI Karanganyar Juliyatmono, dan pengurus IPHI setempat.
Ketua PW IPJHI Jateng Prof Dr KH Imam Taufiq berfoto bersama Bupati Karanganyar Jawa Tengah yang juga Ketua PD IPHI Karanganyar Juliyatmono, dan pengurus IPHI setempat. /Ali A/

"Sekarang sudah jelas dan final. Kita ini yang legal. Mari, PW dan PD yang belum.gabung segera gabung, rapatkan barisan dan bersama-sama menjalankan program yang telah disusun PP IPHI," terang Erman.

Dikatakan Erman, IPHI adalah organisasi independen yang beranggotakan semua haji seluruh Indonesia. IPHI bukanlah organisasi politik atau organisasi yang berafiliasi kepada politik tententu.

Dalam kesempatan itu Erman juga mengisahkan perjalanan sejarah organisasi IPHI dari kepengurusan awal hingga kepengurusan yang ia pimpin. Menurutnya, keberadaan IPHI harus dipertahankan dan dilestarikan. IPHI harus memberi manfaat dan kemaslatahan untuk umat.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam sambutannya berharap IPHI bisa terus membina umat dan ikut berpartisipasi dan pembangunan bangsa ini, tak terkecuali di Jawa Tengah. Namun yang tak kalah penting yakni semua anggota IPHI bisa menjaga kemabruran hajinya.

Baca Juga: Sunnah Rasulullah Disaat Bulan Ramadhan, Berikut Penjelasan Selengkapnya...

Baca Juga: Puskesmas Kalikajar, Termasuk 50 Puskesmas dengan IKS Tertinggi di Jawa Tengah

"Ciri ciri haji mambrur itu antara lain suka menebar salam atau menjaga perdamaian dan kenyamanan di lingkungan sekitarnya, peduli sosial dengan senang membantu yang kekurangan dan suka menjalin silaturahim dengam sesama," kata Ganjar.

Sementara itu, Bupati Karanganyar yang juga Ketua IPHI Karanganyar Juliyatmono menyampaikan ucapan terima kasih kepada ketua umum PP IPHI yang telah hadir di Karanganyar.

Terima kasih juga kepada PW IPHI Jateng dan para PD IPHI yang hadir.

"Mohon masukannya dan nasbimbinganya kepada kami agar IPHI aranganyar terus bisa bermafaat untuk umat" kata dia.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: IPHI Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x