BANJARNEGARAKU.COM - Dua pekan sudah sejak pertandingan awal PON XXI dan 11 hari sejak pembukaan resmi, gelaran olahraga terbesar di Indonesia pada tahun 2024 ini berlangsung.
Ribuan pertandingan dari 65 cabor telah berlangsung dan ratusan emas, perak dan perunggu telah diperebutkan. PON XXI ini istimewa karena diselenggarakan oleh dua Provinsi, Aceh dan Sumatra Utara.
Pembukaan PON XXI diselenggarakan di Stadion Harapan Bangsa di kota Banda Aceh oleh Presiden Joko Widodo. Pembukaan pada Senin, 9 September 2024 bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional.
Baca Juga: Kabar Gembira! Bulan Oktober, Rapel Tambahan Honor Ketua RT Segera Cair
Penyalaan api PON XXI yang diambil dari kawah di Jaboi, Sabang Aceh dilaksanakan oleh atlet senior asli Aceh. Defile peserta PON dilaksanakan di Stadion Harapan Bangsa Aceh dan di Stadion Baharuddin Siregar di Deli Serdang, Sumatra Utara pada waktu yang sama.
Posisi perolehan medali Jawa Tengah di antara provinsi lain
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah dan Pemprov memproyeksikan target 50 emas yang akan diraih para atlet PON pada PON XXI Aceh Sumut ini.
Pada ajang PON XX Papua Tahun 2021, Jawa Tengah menduduki peringkat ke-6 dengan perolehan medali sebanyak 24 emas, 45 perak, dan 61 perunggu.
Berdasarkan babak kualifikasi PON XXI, total ada 851 atlet dari 61 cabang olahraga (cabor) yang lolos ke PON XXI Aceh-Sumut. Namun dari hasil analisis, KONI Jateng memutuskan hanya akan memberangkatkan 758 atlet untuk 60 cabor.
Baca Juga: Fantastis! Siswa SD Asal Banjarnegara Raih Juara 3 Lomba Bertutur Nasional 2024
Sampai pada pembukaan PON XXI Aceh Sumut secara resmi pada Senin Malam, 9 September 2024, Jateng masih belum mendapatkan 1 medali emas pun. Pada hari awal pertandingan (6/9), sempat berada di posisi 11 dengan perolehan 3 perak dan 6 perunggu.
Namun kemudian terpuruk hingga posisi 26 dari 38 kontingen yang ada. Emas pertama dipersembahkan cabor Sepatu Roda nomor ITT 200 M Putra, atlet Viero Abimanyu Saputro.
Pada Selasa 10 September 2024 pukul 22.00 WIB posisi Jateng kembali ke 11 besar dengan perolehan 3 emas, 10 perak dan 22 perunggu.
Baca Juga: Pendidikan Madin Punya Andil Besar Mewujudkan Islam yang Ramah dan Rahmah di Indonesia
Perlahan namun pasti Jateng menembus 10 besar perolehan medali dan pada Jumat 13 September 2024, Jateng bertahan di peringkat 7 dengan total perolehan medali 81 medali.
Pada Kamis 19 Septermber 2024, dilansir dari update perolehan medali di Instagram KONI Jateng, posisi Jateng tembus posisi 5 di atas tuan rumah Aceh dan di bawah tuan rumah Sumatra Utara.
Jateng memperoleh 70 emas, 73 perak, dan 113 perunggu dan total raihan 256 medali. Jumlah perolehan ini berada diatas kontingen provinsi Sumut yang totalnya hanya 244. Sumut mencatat perolehan 79 emas jauh lebih banyak daripada Jateng.
Baca Juga: Rekomendasi Anime The Kingdoms of Ruin: Kisah Balas Dendam Penuh Aksi dan Sihir
Berdasarkan perolehan ini atlet-atlet Jawa Tengah telah melampaui target KONI Jateng dan Pemprov.
Ada perbedaan update dengan klasemen sementara perolehan medali dari laman resmi AcehPonXXI yang mencatat 71 emas, 74 perak dan 114 perunggu pada pukul 15.30 WIB 20 September 2024. ***