Andi Setya Gunawan dari Banjarnegara Raih Juara 2 pada Pemilihan Mas Jawa Tengah 2024

Tayang: 22 September 2024, 17:46 WIB
Penulis: Dimas D. Pradikta
Editor: Tim Banjarnegaraku
Andi Setya Gunawan dari Banjarnegara (kiri) dan Lintang Gaisha (kanan) dari Wonosobo meraih Juara 2 pada Ajang Pemilihan Mas Jawa Tengah 2024
Andi Setya Gunawan dari Banjarnegara (kiri) dan Lintang Gaisha (kanan) dari Wonosobo meraih Juara 2 pada Ajang Pemilihan Mas Jawa Tengah 2024 /

BANJARNEGARAKU.COM - SEMARANG - Andi Setya Gunawan perwakilan dari Kabupaten Banjarnegara berhasil meraih juara 2 pada ajang pemilihan Mas dan Mbak Jawa Tengah 2024 yang berlangsung pada 19-22 September 2024 di Semarang.

Andi sapaan akrab Mas dari Banjarnegara ini menyandang gelar Wakil I Mas Jateng 2024, setelah panitia mengumunkan capaian tersebut pada Grand Final Pemilihan Mas Mbak Jawa Tengah, Sabtu 21 September 2024 malam di Balairung UTC Hotel Semarang.

Tak hanya Andi Setya Gunawan perwakilan dari Kabupaten Banjarnegara, melainkan ada Mbak Happy Rahmawati yang berhasil meraih juara Grap Challenge pada ajang tersebut.

Baca Juga: Desa Wisata Pagak Banjarnegara Raih Juara 1 Gelar Desa Wisata Jawa Tengah 2024

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banjarnegara, Tursiman, bersama tim turut mendampingi dan menyaksikan acara Grand Final Pemilihan Mas Mbak Jateng.

Kepada Banjarnegaraku.com melalui pesan singkat whatsapp Tursiman turut menyampaikan rasa bangga dan bahagianya, atas capaian yang diperoleh Mas Mbak dari Banjarnegara pada ajang pemilihan Mas dan Mbak Jawa Tengah 2024.

Ia mengungkapkan harapannya, dari capaian tersebut akan berdampak positif bagi kemajuan pariwisata di Banjarnegara dan Jawa Tengah secara menyeluruh, serta dapat memotivasi pemuda pemudi Banjarnegara untuk mengikuti jejaknya.

Kadisparbud Wonosobo, Agus Wibowo (kanan) dan Kadisparbud Banjarnegara, Tursiman (Kiri) foto bersama Wakil 1 Mas dan Mbak Jawa Tengah 2024
Kadisparbud Wonosobo, Agus Wibowo (kanan) dan Kadisparbud Banjarnegara, Tursiman (Kiri) foto bersama Wakil 1 Mas dan Mbak Jawa Tengah 2024

"Alhamdulilah Banjarnegara dapat meraih juara 2 Mas dan Mbak Jateng 2024, ini merupakan kebanggaan sekaligus harapan menjadi penggerak pariwisata Banjarnegara dan Jawa Tengah untuk lebih maju lagi, juga menjadi motivator untuk pemuda pemudi yang lain mengikuti jejaknya," tulis Tursiman, Kadisparbud Banjarengara, Minggu 22 September 2024 kepada Banjarnegaraku.com.

Halaman:

Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub