Raih 4 Bintang Kehormatan dari TNI, Berikut Makna Bintang Kehormatan yang Disematkan untuk Prabowo Subianto

- 16 Agustus 2022, 14:20 WIB
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyematkan salah satu dari empat bintang kehormatan utama kepada Prabowo
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyematkan salah satu dari empat bintang kehormatan utama kepada Prabowo /Instagram/@prabowo/

BANJARNEGARAKU.COM - Raih 4 bintang kehormatan dari TNI, berikut makna bintang kehormatan yang disematkan untuk Prabowo Subianto.

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyampaikan rasa syukurnya usai menerima 4 bintang kehormatan yang disematkan oleh Panglima TNI dan tiga kepala staf angkatan.

Prabowo Subianto menerima 4 bintang kehormatan yang disematkan oleh Panglima TNI dan tiga kepala staf angkatan di Ruang Hening, Kemhan, pada Senin, 15 Agustus 2022.

Baca Juga: Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi pada Sidang Tahunan MPR RI, Selasa 16 Agustus 2022 

Prabowo mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas empat bintang kehormatan utama tersebut.

Melalui akun media sosialnya, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI Jokowi, lalu Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, KSAD Jenderal Dudung Abdurrahman, KSAL Laksamana Yudo Margono, serta KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.

"Terima kasih kepada Presiden RI, Panglima TNI, dan Kepala Staf Angkatan Darat, Laut, dan Udara atas 4 tanda kehormatan yang diberikan kepada saya," kata Prabowo, dikutip banjarnegaraku.com dari instagram @prabowo.

Baca Juga: Fashion Week ala Anak SMA di Banjarnegara, 21 Anak Perankan Sosok Pahlawan Nasional

Sebagaimana dilansir banjarnegaraku.com dari instagram @prabowo berikut daftar 4 bintang kehormatan yang disematkan ke Prabowo Subianto:

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x