Lord Rangga Akhirnya Disemayamkan di Tanah Kelahirannya Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba Brebes

- 7 Desember 2022, 14:32 WIB
Lord Rangga Akhirnya Disemayamkan di Tanah Kelahirannya Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba Brebes
Lord Rangga Akhirnya Disemayamkan di Tanah Kelahirannya Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba Brebes /Tangkapan Layar Miftah TV/

BANJARNEGARAKU.COM - Kabar duka kembali datang menghampiri kita, seorang Ki Ageng Ranggasasana alias Lord Rangga yang namanya populer di jagat maya kini telah tutup usia.

Lord Rangga adalah seorang pimpinan Sunda Empire ini meninggal saat tengah menjalani perawatan medis di rumah sakit Mutiara Bunda Brebes, Rabu 7 Desember 2022 sekitar pukul 05.39 WIB.

Sebelumnya Almarhum Lord Rangga sempat meramaikan bursa pencalonan sebagai ketua PERSAB di Kabupaten Brebes.

Baca Juga: Polsek Astana Anyar Bandung Dibom, Diduga dari Bom Bunuh Diri

Bahkan, namanya sudah masuk tiga besar, dari puluhan bakal calon yang maju sebagai kandidat.

Tidak hanya itu, berbagai aktifitas ia jalani di Kabupaten Brebes setelah dirinya bebas dari penjara.

Kepada awak media kala itu, Lord Rangga mengaku akan membuka perkebunan tebu di Brebes.

Baca Juga: 100 Anggota Pramuka Penegak Ikuti Kemah Budaya

Tidak tanggung-tanggung, untuk membuka bisnis tersebut, akan digelontorkan dana investasi senilai Rp 4,2 triliun dari investor.

Namun takdir berkata lain, sebelum cita-citanya terwujud, ia sudah terlebih dulu berpulang.

Halaman:

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Pikiran Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x