Warga Banjarnegara Terjebak Banjir di Sungai Sapi Mandiraja

- 20 Maret 2023, 18:46 WIB
Warga Kaliwungi, Mandiraja terjebak di tengah sungai
Warga Kaliwungi, Mandiraja terjebak di tengah sungai /doc. Pusdalops BPBD Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Satu warga desa Kaliwungu, Kecamatan Mandiraja terjebak disungai ditengah sungai Sapi pada Senin 20 Maret 2023.

Peristiwa tersebut terjadi akibat tingginya curah hujan yang mengguyur wilayah tersebut pada sore hari tadi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Pusdalops BPBD Banjarnegara dari laporan yang masuk, warga terjebak di tengah sungai Sapi sekitar pukul 16.45 WIB.

Baca Juga: Babad Banyumas Potensi Menjadi Memori Kolektif Dunia, Simak Selengkapnya

Debit air yang sungai Sapi yang meningkat akibat curah hujan, mengakibatkan warga tersebut terjebak ditengah sungai Sapi dan tidak dapat menepi.

Sementara itu, merespon kejadian tersebut tim SAR gabungan dan TRC BPBD Banjarnegara langsung meluncur ke lokasi kejadian dengan menerjunkan satu perahu karet untuk mengevakuasi korban.

Dengan melawan derasnya arus sungai Sapi, tim SAR gabungan berhasil menyelamatkan korban dan membawanya ke tepi sungai.

Baca Juga: Bupati Tiwi: Peringati Empat Tahun Srikandi Belati Purbalingga dan Launching UMKM Srikandi Mandiri

Proses evakuasi korban berlangsung dramatis mengingat hujan yang masih turun mengguyur diwilayah tersebut.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x