Pramuka Garuda Menegakkan Jiwa yang Roboh, Memperkuat Eksitensi Diri

- 26 Oktober 2022, 12:35 WIB
Kamabigus SMPN 2 Mandiraja mengukuhkan 24 Pramuka Garuda setelah lolos uji kecakapan dan persyaratan
Kamabigus SMPN 2 Mandiraja mengukuhkan 24 Pramuka Garuda setelah lolos uji kecakapan dan persyaratan /doc. Tim Siber Kwarcab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Momen istimewa syarat makna tercipta di SMPN 2 Mandiraja pada 22-23 Oktober 2022 kemarin.

Pasalnya, sebanyak 24 Pramuka Garuda berhasil dikukuhkan dan menjadi saksi sejarah kebangiktan pendidikan generasi muda di wilayah Kecamatan Mandiraja.

Kepala SMPN 2 Mandiraja selaku Kamabigus Supono mengatakan, momentum sejarah pertama kalinya Pramuka Garuda lahir tersebut akan menjadikan saksi perjalanan panjang kedepan.

"Kami tidak main-main dalam menetapkan kepramukaan sebagai alat pembentuk kepribadian yang tangguh,"ungkapnya.

Baca Juga: Pemkab Banjarnegara Gelar Dialog bersama Masyarakat dan Geo Dipa, Redam Ketegangan

Lebih jauh dia menjelaskan, meski ditengah kesibukan akademis serta guyuran air hujan tak menyurutkan niat dan langkah SMPN 2 Mandiraja untuk terus menatap kedepan mendidik generasi muda.

"Ini menjadikan komitmen kami, bahwa uji Pramuka Garuda akan terus berjalan secara kontinyu sebagai wadah pembentukan disiplin anak bangsa," lanjutnya.

Pihaknya juga mengatakan, kegiatan pembinaan generasi muda melalui kepramukaan dinilai paling efektif sehingga menbentuk pemuda idaman dan menjawab tantangan negara yang semakin komplek.

Baca Juga: Soal Penetapan Upah Minimum, Ganjar Pranowo Bocorkan Secara Blak-Blakan

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x