Cek Stock dan Harga Minyak Goreng, Pemkab Banjarnegara Lakukan Sidak

- 17 Maret 2022, 10:15 WIB
Pemkab Banjarnegara bersama Forkompinda lakukan pengecekan di toko dan sub agen minyak goreng
Pemkab Banjarnegara bersama Forkompinda lakukan pengecekan di toko dan sub agen minyak goreng /doc. Humas Pemkab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU - Dalam rangka pengecekan dan pengawasan harga dan stock minyak goreng di beberapa sub agen dan toko dibeberapa wilayah, Pemerintah Kabupaten Banjarnegara bersama Forkompinda melakukakan sidak ke beberapa sub agen dan toko toko strategis pada Rabu 16 Maret 2022.

Sidak dilakukan selain untuk mengetahui dan memantau keadaan serta stock minyak goreng yang ada, sekaligus menyikapi beredarnya keresahan dimasyarakat terkait kelangkaan minyak goreng di pasaran.

Baca Juga: Tumbuhkan Minat Baca dan Tulis dengan Lomba Literasi

Kepala Disperindagkop dan UMKM Kabupaten Banjarnegara Tien Sumarwati mengatakan, pemerintah selalu siaga dalam kondisi masyarakat yang saat ini tengah dilanda resah akibat kelangkaan minyak goreng.

 “untuk itulah kami terus melakukan pengecekan terkait stock dan harga minyak goreng dipasaran yang dilakukan setiap hari,” paparnya.

Baca Juga: Masyarakat Desa Sikumpul Gelar Aksi Sumbang Darah, Ini yang Dilakukan

Masyarakat dihimbau untuk tenang dalam menyikapi perkembangan yang terjadi serta tidak mudah terpancing isu profokatif yang tidak bertanggung jawab yang berimbas pada keuntungan beberapa pihak tertentu. ***

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x