Paskibra Kecamatan Purwareja Klampok Sukses Kibarkan Sang Merah Putih pada Upacara HUT ke-78 RI

- 17 Agustus 2023, 08:55 WIB
Paskibra Kecamatan Purwareja Klampok Sukses Kibarkan Sang Merah Putih pada Upacara HUT ke-78 RI, Kamis 17 Agustus 2023
Paskibra Kecamatan Purwareja Klampok Sukses Kibarkan Sang Merah Putih pada Upacara HUT ke-78 RI, Kamis 17 Agustus 2023 /Dimas/banjarnegaraku.com

BANJARNEGARAKU.COM - Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Purwareja Klampok, Banjarngara suksek kibarkan bendera Sang Merah Putih pada upacara HUT ke-78 Republik Indonesia, Kamis 17 Agustus 2023 di lapangan BLK Klampok.

Dalam upacara tersebut, Camat Purwareja Klampok Drs Susanto bertindak sebagai Inspektur Upacara, Serma Supriyanto sebagai Komandan Upacara dan Perwira Upacara Peltu Teguh Widodo.

Sebanyak 72 orang pasukan pengibar bendera pada upacara bendera HUT Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 di Kecamatan Purwareja Klampok ini melibatkan siswa dari SMAN 1 Purwareja Klampok, SMK HKTI 1 Purwareja Klampok, SMK HKTI 2 Purwareja Klanpok, MA Al Hidayah Purwareja Klampok dan SMK Bina Mandiri, dengan iringan musik dari group marcing band dari SMPN 2 Purwareja Klampok.

Baca Juga: Ada Istana Merdeka di Alun-alun Banjarnegara, Masyarakat Bisa Berswafoto Usai Upacara HUT Kemerdekaan RI

Dalam mengibarkan bendera Sang Merah Putih, pasukan pengibar bendera merah putih ini membentuk formasi Republik Indonesia ke-78 (RI 78), sebuah formasi yang cantik.

Berikut profil singkat pasukan pembawa baki dan pembentang bendera

Pembawa bendera Merah Putih Ayla Siti Alfiani siswi kelas X SMAN 1 Purwareja Klampok, lahir di Banjarnegara 12 April 2008 dari pasangan Tugiyo dan Siti Rusdarwati,

Pembentang bendera Merah Putih Attabi Sabiilarr Rosyaad siswa kelas X SMAN 1 Purwareja Klampok, lahir di Purbalingga 28 Desember 2007 anak ke 1 dari pasangan Triyono dan Rina Sulistiani,

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x