Waowww! Meriahnya English Fest di SKB Banjarnegara

- 23 Februari 2024, 09:57 WIB
Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Banjarnegara mengadakan English Fest sebagai bagian dari kegiatan luar kelas Bahasa Inggris Kesetaraan.
Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Banjarnegara mengadakan English Fest sebagai bagian dari kegiatan luar kelas Bahasa Inggris Kesetaraan. /Taufik Hidayat PP/

BANJARNEGARAKU.COM - Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Banjarnegara mengadakan English Fest sebagai bagian dari kegiatan luar kelas Bahasa Inggris Kesetaraan.

Seluruh peserta belajar di SKB Banjarnegara turut serta dalam English Fest dengan penampilan kreatif mereka.

Speak Your Word To Open Your World, begitulah tema English Fest yang berlangsung di SKB Banjarnegara pada Kamis (22/2/2024), dari pukul 08.00 hingga 14.00 WIB.

Baca Juga: Menggapai Keutamaan di Malam Nisfu Syaban, Prof Ahmad Rofiq: Tingkatkan Sholawat

Kepala SKB Banjarnegara, Untung Purnomo, menjelaskan bahwa tujuan dari English Fest adalah untuk menggali potensi dan kreativitas anak-anak.

"English Fest ini dirancang untuk menggali potensi dan kreativitas anak-anak, serta menerapkan materi yang telah dipelajari," ujar Untung.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangkitkan kepercayaan diri dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris dan memberikan latihan berbicara di depan umum.

Baca Juga: Berubah Pikiran Saat Pesanan Sampai? Garansi Bebas Pengembalian dari Shopee Bikin Semua Jadi Lebih Mudah

Linda Ninditasari, salah satu pamong belajar SKB Banjarnegara, menambahkan bahwa English Fest bermanfaat untuk melatih sportivitas dan kreativitas peserta didik.

"English Fest tidak hanya melatih kemampuan berbahasa Inggris, tetapi juga sportivitas dan kreativitas peserta didik," kata Linda.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat PP

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x