Benarkah Sleep Apnea Sebabkan Sakit Kepala Saat Bangun Tidur?

- 29 Juni 2024, 11:00 WIB
Ilustrasi Sakit Kepala
Ilustrasi Sakit Kepala /Andrea Piacquadio

Beberapa gejala umum yang sering dialami pengidap sleep apnea antara lain:

Mendengkur: Mendengkur keras adalah tanda umum dari sleep apnea, terutama obstructive sleep apnea.

Tersedak Saat Tertidur: Pengidap sleep apnea sering kali terbangun karena merasa tersedak atau sulit bernapas.

Bangun dengan Mulut Kering: Sleep apnea bisa menyebabkan mulut kering karena pernapasan melalui mulut saat tidur.

Baca Juga: Nikmati Kelezatan Tahu Saus Padang dengan Resep Sederhana Ini

Merasa Lelah Saat Bangun Tidur: Meskipun telah tidur cukup lama, pengidap sleep apnea sering merasa tidak segar saat bangun tidur, seolah-olah mereka tidak mendapatkan tidur yang berkualitas.

Mengapa Sleep Apnea Menyebabkan Sakit Kepala?

Sakit kepala yang dialami saat bangun tidur bisa diakibatkan oleh kurangnya oksigen yang masuk ke otak selama episode sleep apnea.

Ketika pernapasan terganggu, kadar oksigen dalam darah menurun, yang dapat menyebabkan pembuluh darah di otak melebar dan memicu sakit kepala.

Selain itu, sleep apnea juga dapat mengganggu pola tidur normal, menyebabkan tidur yang terfragmentasi dan tidak nyenyak, yang juga berkontribusi terhadap terjadinya sakit kepala.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Halodoc


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah