Bedah Buku : 'Dilema Purifikasi Muhammadiyah Antara Progresivisme dan Konservatisme'

- 17 Desember 2023, 16:09 WIB
Bedah Buku : 'Dilema Purifikasi Muhammadiyah Antara Progresivisme dan Konservatisme'
Bedah Buku : 'Dilema Purifikasi Muhammadiyah Antara Progresivisme dan Konservatisme' /Ummu Khuzaimah Aini

BANJARNEGARAKU.COM - Bedah buku karya Dr. Tafsir, M. Ag. berjudul “Dilema Purifikasi Muhammadiyah : Antara Progresivisme dan Konservatisme” Sabtu, 16 Desember 2023 di Aula Universitas Muhammadiyah Gombong.

Bedah Buku “Dilema Purifikasi Muhammadiyah : Antara Progresivisme dan Konservatisme” dalam Memaknai Kembali Kemurnian Ajaran Islam diikuti oleh ratusan peserta.

Dilema Purifikasi Muhammadiyah : Antara Progresivisme dan Konservatisme adalah salah satu buku karya Dr. Tafsir, M. Ag selaku Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah.

Bedah buku ini menjadi kesempatan untuk bisa meninjau latar belakang dan tujuan dari penulis secara langsung mengenai penyusunan buku ini.

Baca Juga: Dr. Tafsir, M.Ag : Lima Ciri Utama Islam Berkemajuan, Salah Satunya Berlandaskan Tauhid

Turut hadir Dr. Herniyatun, M.Kep., Sp.Mat Rektor Unimugo, Deni Asy’ari MA Dt Marajo selaku Direktur Utama PT. Syarikat Cahaya Media, Puji Handoko, S. Ag., M.Pd Ketua Pimpinan  Daerah Muhammadiyah Kebumen (PDM) Kebumen.

Dalam sambutannya Deni Asy’ari MA Dt Marajo menyampaikan bahwa melalui keberadaan buku ini dapat membantu menjawab kekakuan dari masyarakat zaman ini yang sudah waktunya bergerak, namun masih terpaku seperti segala pernyataan tentang ajaran agama yang selalu disinggung dengan dalil.

Baca Juga: Ketua PWM Jateng Dr. Tafsir, M.Ag Isi Tablig Akbar Jelang Musycab Muhammadiyah dan Aisyiyah Gombong

"Sementara generasi awal yakni orang zaman dahulu itu menggembirakan dalam menyampaikan ajaran sebab tidak terpaku dengan kekakuan seperti contoh di atas", tambahnya.

Halaman:

Editor: Teguh Sugiarto, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x