Rumah Warga Desa Lebakwangi Pagedongan Tertimpa Pohon Akibat Hujan Disertai Angin

- 18 Februari 2022, 08:58 WIB
Kondisi paska hujan dan angin kencang di wilayah Kecamatan Pagedongan pada Kamis 17 Februari 2022, akibatkan rumah rusak dan pohon tumbang
Kondisi paska hujan dan angin kencang di wilayah Kecamatan Pagedongan pada Kamis 17 Februari 2022, akibatkan rumah rusak dan pohon tumbang /

BANJARNEGARAKU – Hujan disertai angin kencang yang terjadi pada Kamis, 17 Februari 2022 sekitar pukul 14.00 WIB, akibatkan rumah warga Desa Lebakwangi, Kecamatan Pagedongan, Banjarnegara, tertimpa pohon.

Rumah Sutarmo dan Ismangil warga Dusun Siwaru RT 02 RW 01, Desa Lebakwangi, Kecamatan Pagedongan, Banjarnegara, tertimpa pohon akibat hujan disertai angin kecang yang melanda wilayah tersebut.

Aiptu Handono anggota Polsek Pagedongan mengungkapkan, rumah yang tertipa pohon tersebut adalah milik Sutarmo dan Ismangil, kedua rumah tersebut bersebelahan, tertimpa pohon albasia akibat hujan dan angin kencang.

Baca Juga: Wujud Rasa Syukur, Warga Jati Gelar 'Memetri Bumi', Adat Warga yang Masih Lestari

“Selain rumah warga, pohon tumbang juga mengakibatan jaringan kabel listrik di Dusun Silegi, Kotak Amba, Watusanggar putus dan listrik padam,” ungkapnya.

Babinsa Posramil Pagedongan, Serka M. Masrur yang berada dilokasi menjelaskan, akibat kejadian tersebut genteng rumah bagian belakang pecah-pecah, kurang lebih 200 buah. Kerugian ditaksir sekitar Rp400 ribu

“Angin yang berhembus dengan durasi kurang lebih 5 menit dari arah selatan merobohkan beberapa pohon kelapa, albasia dan mahoni di Dusun Silegi, Siwaru, Gambir, Kotak Amba dan Limbangan,” tambah Masrur.

Baca Juga: Salah Injak Pedal Gas Unit Mobil Tabrak Median Jalan, Begini Kronologinya

Sebagian pohon tumbang juga ada di jalan Kabupaten jalur Silegi Siwaru menghalangi jalan yang menghubungkan Desa Lebakwangi dan Desa Majalengka Kecamatan Bawang.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Polsek Pagedongan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x