Program Jaksa Masuk Sekolah, Kejari Banjarnegara Sambangi SMA Negeri 1 Purwanegara, Berikan Penyuluhan Hukum

- 3 Maret 2022, 13:34 WIB
Kejaksaan Negeri (Kejari) Banjarnegara sambangi SMA Negeri 1 Purwanegara, Banjarnegara, berikan penyuluhan hukum pada Rabu 2 Maret 2022
Kejaksaan Negeri (Kejari) Banjarnegara sambangi SMA Negeri 1 Purwanegara, Banjarnegara, berikan penyuluhan hukum pada Rabu 2 Maret 2022 /

BANJARNEGARAKU - Program Jaksa Masuk Sekolah, Kejaksaan Negeri (Kejari) Banjarnegara sambangi SMA Negeri 1 Purwanegara, Banjarnegara, berikan Penyuluhan Hukum pada Rabu 2 Maret 2022.

Kejaksaan Negeri Banjarnegara sambangi SMA Negeri 1 Purwanegara dalam rangka penyuluhan dan sosialisasi hukum kepada pelajar melalui program Jaksa Masuk Sekolah (JMS).

Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) menyasar bagi siswa siswi SMA Negeri 1 Purwanegara, mereka mendapatkan penyuluhan dan sosialisasi hukum dari Kejari Banjarnegara.

Baca Juga: Praktisi: Jangan Remehkan Gangguan Penglihatan Penderita Diabetes

kegiatan berlangsung di Gedung Olahraga indoor SMA Negeri 1 Purwanegara, Banjarnegara pada Rabu, 2 Maret 2022 dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Kepala Seksi Intelijen Kejari Banjarnegara Yasozisokhi Zebua, SH selaku pelaksana kegiatan sekaligus pemateri dalam kegiatan penyuluhan hukum menyatakan bahwa program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) berupa penyuluhan dan sosialisasi hukum kepada pelajar.

Penyuluhan dan sosialisasi hukum ini merupakan salah satu tugas fungsi kejaksaan dalam peningkatan kesadaran hukum masyarakat secara khusus kepada pelajar.

Tujuan kegiatan dimaksud untuk memberikan pengenalan hukum sejak dini kepada pelajar secara khusus kepada siswa siswi SMA Negeri 1 Purwanegara.

Kasi Intel Kejari Banjarnegara Yasozisokhi Zebua, SH memberikan pemahaman terkait tugas fungsi dan kewenangan aparat penegak hukum termasuk terkait tugas fungsi dan kewenangan Kejaksan RI.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x