50 Penari Dawet Ayu Banjarnegara dan Alunan Musik Gamelan, Iringi Pembukaan P5 di SMAN 1 Purwareja Klampok

- 4 September 2023, 12:49 WIB
50 Penari Dawet Ayu Banjarnegara dan Alunan Musik Gamelan, Iringi Pembukaan P5 di SMAN 1 Purwareja Klampok
50 Penari Dawet Ayu Banjarnegara dan Alunan Musik Gamelan, Iringi Pembukaan P5 di SMAN 1 Purwareja Klampok /banjarnegaraku.com


BANJARNEGARAKU.COM - Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMAN 1 Purwareja Klampok, Banjarnegara, Jawa Tengah dengan tema Kearifan Lokal semester ganjil tahun ajaran 2023/2024 dibuka pada Senin 4 September 2023.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Linovia Karmelita, S.Sos, Kepala SMAN 1 Purwareja Klampok, Banjarnegara, Jawa Tengah, yang berlangsung di lapangan upacara SMAN 1 Purwareja Klampok.

Dalam pembukaan, para siswa tampil menawan, membawakan tarian kolosal Dawet Ayu Banjarnegara dan Tari Ujungan. Selain itu, alunan gamelan dari tim Karawitan SMAN 1 Purwareja Klampok menambah suasana lokal yang begitu kental.

Baca Juga: Tak Melulu ke Candi, Ini Cara Lain Mengeksplor Borobudur

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan salah satu program kegiatan yang termasuk dalam Implementasi Kurikulum Merdeka. Melalui kegiatan P5, diharapkan peserta didik mendapatkan pembimbingan penguatan profil pelajar pancasila yaitu:

1) beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia,
2) berkebinekaan global,
3) bergotong royong,
4) mandiri,
5) bernalar kritis, dan
6) kreatif.

Sasaran utama dalam kegiatan ini adalah seluruh peserta didik kelas X.

50 Penari Dawet Ayu Banjarnegara dan Alunan Musik Gamelan, Iringi Pembukaan P5 di SMAN 1 Purwareja Klampok
50 Penari Dawet Ayu Banjarnegara dan Alunan Musik Gamelan, Iringi Pembukaan P5 di SMAN 1 Purwareja Klampok banjarnegaraku.com

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dilaksanakan selama 3 pekan dimulai tanggal 28 Agustus s.d. 15 September 2023.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x