5 Gunung Tertinggi di Kabupaten Banjarnegara, Tingginya Hampir 3 Km

- 8 Oktober 2023, 11:43 WIB
Gunung Prau, 5 Gunung Tertinggi di Kabupaten Banjarnegara, Tingginya Hampir 3 Km
Gunung Prau, 5 Gunung Tertinggi di Kabupaten Banjarnegara, Tingginya Hampir 3 Km /Brave/Bilal65xredmi9/prau_mountain

BANJARNEGARAKU.COM - Sebagian wilayah geografis Kabupaten Banjarnegara adalah pegunungan. Terdapat 5 gunung tertinggi di Kabupaten Banjarnegara yang semuanya merupakan gunung tidak aktif. Gunung yang tertinggi mencapai hampir 3 km tingginya atau tepatnya 2.800 meter di atas permukaan air aut (mdpl).

Gunung yang menjulang di Kabupaten Banjarnegara juga berbagi wilayah administratif dengan kabupaten di sebelah timur dan utara Banjarnegara. Bahkan di Gunung Prau terdapat batas dari 5 kabupaten di Jawa Tengah.

Lantas, gunung mana saja yang menjadi 5 gunung tertinggi di Kabupaten Banjarnegara? Simak artikel berikut.

Baca Juga: 5 Sungai Terpanjang di Kabupaten Banjarnegara, Mencapai 66 Km

Berdasarkan data BPS Kabupaten Banjarnegara, dapat dirangkum 5 gunung tertinggi di Kabupaten Banjarnegara berikut ini.

1. Gunung Pangonan

Gunung Pangonan menjadi salah satu tujuan para pendaki terutama pendaki pemula. Jalur pendakiannya terletak di Desa Dieng, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara. Menjadi yang tertinggi di Kabupaten Banjarnegara, gunung ini mempunyai puncak setinggi 2800 mdpl.

2. Gunung Prau

Gunung yang juga menjadi favorit pendaki untuk tektok (mendaki ke puncak langsung turun) ini menjadi yang tertinggi kedua di Kabupaten Banjarnegara. Sebagian gunung ini masuk ke wilayah administratif 5 kabupaten yaitu Kabupaten Wonosobo, Banjarnegara, Batang, Temanggung, dan Kendal. Puncak gunung Prau 2562 mdpl menjadi yang tertinggi nomor dua di Kabupaten Banjarnegara.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: BPS Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x