Gelaran Seminar Parenting SMP Negeri 1 Mandiraja Banjarnegara, Indra Hari Purnama Sampaikan Hal Penting Ini

- 23 November 2023, 14:14 WIB
Indra Hari Purnama menjadi narasumber di seminar parenting SMP N 1 Mandiraja Banjarnegara/ Dokumen Foto Istimewa Indra Hari Purnama
Indra Hari Purnama menjadi narasumber di seminar parenting SMP N 1 Mandiraja Banjarnegara/ Dokumen Foto Istimewa Indra Hari Purnama /Taufik Hidayat PP/

BANJARNEGARAKU.COM - Pendidikan anak merupakan hal yang sangat penting dan harus menjadi tanggung jawab semua pihak, baik pihak orang tua maupun pihak sekolah. 

Sebagai tempat pendidikan formal, sekolah tentu memiliki tanggung jawab besar dalam memberikan pendidikan yang baik bagi anak-anak. 

Selain memberikan materi pelajaran, sekolah juga harus mengajar anak-anak tentang nilai-nilai moral yang baik dan membekali mereka dengan keterampilan yang diperlukan untuk meraih kesuksesan di masa depan.

Baca Juga: Profil Kecamatan Susukan Banjarnegara, Pesona di Ujung Barat Banjarnegara

Namun, tidak semua hal bisa dipelajari di sekolah. Oleh karena itu, peran orang tua dalam pendidikan anak juga sangat penting yakni terus mendoakan, mendukung, mendampingi, dan mbiayai segala kebutuhan sekolah. 

Dalam rangka upaya menggali potensi peserta didik dan memaksimalkan bakat, SMP Negeri 1 Mandiraja Banjarnegara selenggarakan Seminar Parenting.

Ketua Panitia Seminar Parenting dan sosialisasi program sekolah Catur Wisnuwati menyampaikan tujuan dari seminar parenting ini untuk meningkatkan bakat dan minat siswa melalui kerjasama antara sekolah dan orang tua, agar selaras.

"Hari ini adalah hari ketiga pelaksanaan seminar parenting yang bertujuan untuk meningkatkan bakat dan minat siswa melalui kerjasama antara sekolah dan orang tua, agar selaras," terang Catur, Kamis (23/11/2023).

Baca Juga: Bupati Tiwi Berharap Sinergitas Terus Berlanjut, Sambut Kajari Baru

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x