Warga Banjarnegara! Kuwondogiri Duwe Gawe Bakal Digelar 7-14 Juli 2024, Sambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah

- 19 Juni 2024, 11:30 WIB
Warga Banjarnegara! Kuwondogiri Duwe Gawe Bakal Digelar 7-14 Juli 2024, Sambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah
Warga Banjarnegara! Kuwondogiri Duwe Gawe Bakal Digelar 7-14 Juli 2024, Sambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah /D'Kuwondogiri Blambangan Banjarnegara

Lebih jauh Almutaqin menjelaskan, event D’kuwondogiri duwe gawe tersebut dibagi dalam dua waktu pelaksanaan kegiatan dan akan digelar di kampung kelapa sawit Kuwondogiri.

“Kegiatan akan dibuka pada Minggu 7 Juli 2024 yang akan diawali dengan kegiatan bersih makam dan anjangsana terhadap sesepuh dusun kuwondogiri,” lanjutnya.

Bersih makam dan anjangsana tersebut merupakan wujud bakti dan penghormatan terhadap leluhur atau orang tua yang telah membimbing kita ke arah lebih baik seperti saat ini.

“Selanjutnya pada Sabtu 13 Juli 2024 akan digelar berbagai macam atau aneka kegiatan lomba yang diperuntukan bagi anak-anak atau generasi muda,” tegasnya.

Adapun beberapa lomba tersebut yakni lomba mewarnai Kaligrafi individu untuk Paud, TK, SD kelas 1,2 dan 3 yang akan digelar pada pukul 08.00 WIB – 09.00 WIB.

Warga Banjarnegara! Kuwondogiri Duwe Gawe Bakal Digelar 7-14 Juli 2024, Sambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah
Warga Banjarnegara! Kuwondogiri Duwe Gawe Bakal Digelar 7-14 Juli 2024, Sambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah D'Kuwondogiri Blambangan Banjarnegara

Selanjutnya yakni ada lomba lacak huruf hijaiyah beregu masing-masing 3 anggota untuk Paud, TK, SD kelas 1,2 dan 3 yang mulau dihelat pada pukul 09.00 WIB – 11.00 WIB.

Tak kalah seru, yakni lomba Rebana untuk umum dengan kriteria satu grup terdiri dari 10 sampai 14 orang dan akan dihelat pada pukul 15.00 WIB – 17.00 WIB.

“Jangan lewatkan juga untuk masyarakat Banjarnegara bisa mengikuti rangkaian kegiatan puncak D’kuwondogiri duwe gawe pada Minggu 14 Juli 2024 yang bakalan rame dengan aneka kegiatan menarik,” tutur Almutaqin.

Beberapa agenda kegiatan tersebut yakni ada Gowes tengah sawah dengan aneka dorprize serta hiburan live music.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah