Reuni Akbar Alumni 1997 SMPN 3 Purbalingga, Makin Gayeng dan Kompak

- 26 April 2023, 16:11 WIB
Reuni Akbar Alumni 1997 SMPN 3 Purbalingga, Makin Gayeng dan Kompak
Reuni Akbar Alumni 1997 SMPN 3 Purbalingga, Makin Gayeng dan Kompak /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Acara reuni yang bertema "Kembali untuk Mengabdi" itu berlangsung di SMPN 3 Purbalingga Jalan Kopral Tanwir No 10 Purbalingga, Selasa 25 April 2023. Suasana Gayeng dan kompak mengenang 26 tahun lalu saat masih duduk di bangku SMP, terlihat pada reuni akbar alumni SMP Negeri 3 Purbalingga lulusan tahun 1997.

Hadir 220 alumni atau 90 persen dari 244 lulusan SMPN 3 Purbalingga tahun 1997. Ikut hadir, penasehat Pastibangga (Paguyuban Alumni SMPN 3 Purbalingga) HR Bambang Irawan SH, MM yang juga Ketua DPRD Purbalingga, dan Ketua Pastibangga Drs Winarno Nuswantoro, M.Si.

Baca Juga: Masih Hidup! Pilot Susi Air Sampaikan Pesan Ini Kepada TNI-Polri

Hadir juga, bapak ibu guru dan karyawan yang saat itu masih mengajar maupun bekerja di bagian Tata Usaha, dan kini sudah pensiun maupun menjelang pensiun beberapa tahun lagi. Diantaranya, Pak H Jaroh, Ibu YM Sukesi, Pak Mukriono, Bu Siti Nisa, Bu Titik Andiani, Bu Margi, dan Bu Elina Sudarti.

Selanjutnya Pak Agus Supriyanto, Bu Muskiyah, Pak Waluyo, Pak Sugeng, Pak Sugianto, Pak Jaelani, Pak Ganefantoro, Bu Nindarti, Bu Atik, Pak Imam Mustofa dan Pak Imam Sohidin.

Acara reuni akbar ini sebagai puncak kegiatan. Sebelumnya, alumni SMPN 3 Purbalingga lulusan 1997 sudah menggelar bakti sosial berupa donor darah pada bulan Februari dan pembagian sembako pada bulan Maret.

Baca Juga: Meningkat 88,9% dari Lalu Lintas Normal, Jasa Marga Catat 487 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek

Di tengah kemeriahan acara, dengan suguhan aneka acara, makanan dan minuman serta jajan pasar yang berlebih, suasana sempat hening dan haru sejenak.

Yakni saat Ketua Panitia Reuni Akbar Yugi Sulistiyono SE dalam mengawali sambutannya, mengajak memanjatkan doa untuk teman-temannya yang sudah meninggal. Dari catatan pengurus alumni 1997, ada 14 yang sudah meninggal.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Dinkominfo Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x