Pj Sekda Nur Hadie Lantik 9 Pengawas Sekolah di Kabupaten Banyumas

- 16 Juni 2024, 02:30 WIB
Pj Sekda Nur Hadie Lantik 9 Pengawas Sekolah di Kabupaten Banyumas
Pj Sekda Nur Hadie Lantik 9 Pengawas Sekolah di Kabupaten Banyumas /Prokopim Banyumas

Di tengah maraknya kasus bullying dan berbagai tantangan lainnya dalam dunia pendidikan, Agus Nur Hadie mendorong para pengawas sekolah untuk memperkuat lagi pendidikan karakter dan pentingnya kesehatan mental kepada anak.

“Kembangkan potensi-potensi yang dimiliki siswa dan memanfaatkan sumber daya sekolah secara efektif dan efisien. Selalu tingkatkan kompetensi saudara-saudara serta lakukan inovasi-inovasi dan kreativitas dalam bekerja,” lanjutnya.

Agus Nur Hadie yakin bahwa dengan komitmen dan dedikasi yang tinggi dari para pengawas sekolah, pendidikan di Kabupaten Banyumas akan semakin maju dan berkualitas.

Adapun 9 (sembilan) pejabat yang dilantik menjadi Pengawas Sekolah yakni Arifin Nur Hayadi semula Kepala Sekolah SDN 2 Kalitapen, Jahid Kepala Sekolah SDN 2 Kemutug Kidul, Dwi Kristianto Kepala Sekolah SDN 1 Cindaga, Anas Saiful Bahtiar Kepala Sekolah SDN 1 Rejasari, K Dwi Ana Kingkinarti Kepala Sekolah SDN Kalicupak Kidul, Sugito Kepala Sekolah SDN 3 Kedungurang, Vembe, Kepala Sekolah SDN 3 Bobosan, Hermawati Kepala Sekolah SDN 2 Kalikesur, dan Yusep Kurniawan Kepala Sekolah SDN Pandansari.***

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah