Pemerintah Luncurkan Logo HUT RI ke 79, Nusantara Baru Indonesia Maju

- 26 Juni 2024, 11:30 WIB
Logo HUT Ke 79 RI
Logo HUT Ke 79 RI /dok. presidenri.go.id/

BANJARNEGARAKU.COM - Pemerintah meluncurkan logo resmi untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Wisma Negara, Jakarta. Logo ini didesain berdasarkan tema "Nusantara Baru Indonesia Maju," yang mencerminkan transisi kepindahan ibu kota negara dan transisi kepemimpinan bangsa.

Setiap tahun, pemerintah meluncurkan desain logo resmi untuk memperingati HUT kemerdekaan Indonesia dengan tema dan narasi tertentu.

Logo ini didesain oleh Inggrid Wenas, anggota Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) asal Surabaya, yang berharap agar industri kreatif di Indonesia semakin berkembang dan bakat-bakat muda semakin dihargai.

Baca Juga: Waspada Uang Palsu, Kenali Ciri-Ciri dan Cara Mengecek Keasliannya

Dilansir dari Antara bahwa desain logo HUT ke-79 RI ini terdiri dari angka 79 berwarna merah dan tulisan tema "Nusantara Baru Indonesia Maju" berwarna hitam. Angka 79 sendiri memiliki makna mendalam, dengan setiap bagian merepresentasikan bentuk Indonesia sebagai negara kepulauan.

Ujung angka 7 menyerupai paruh Garuda, simbol kekuatan negara dan Pancasila. Angka 7 yang mengarah ke kanan atas melambangkan harapan Indonesia untuk meningkatkan investasi dan ekspor.

Lengkungan yang saling terhubung menyimbolkan pembangunan berkelanjutan, sementara bentuk dahan dan daun angka 9 mencerminkan prinsip pembangunan ekonomi hijau yang bersinergi dengan alam dan budaya.

Kaki angka 7 dan 9 membentuk simbol persatuan, dan dua gelombang merepresentasikan desentralisasi dan pemerataan pembangunan.

Baca Juga: Pj Gubernur Jateng Launching Gerakan dan Pemulihan Hutan Peringati Hari Lingkungan Hidup

Halaman:

Editor: Afif Fatkhurahman

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah