Jemput Jamaah Haji Purbalingga di Donohudan, Bupati Tiwi: Alhamdulillah Lancar Tanpa Hambatan

- 27 Juni 2024, 18:00 WIB
Bupati Tiwi jemput Jamaah Haji Purbalingga di Donohudan, Solo
Bupati Tiwi jemput Jamaah Haji Purbalingga di Donohudan, Solo /

BANJARNEGARAKU.COM - Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, menjemput jamaah haji dari Purbalingga yang tergabung dalam Kloter-16 di Embarkasi Haji Donohudan Solo, Boyolali. Bupati Tiwi mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran proses kepulangan Jamaah asal Purbalingga tersebut.

Jamaah tiba pada pukul 03:15 WIB Kamis, 27 Juni 2024, dan langsung diantar kembali ke Purbalingga pada hari yang sama.

Jamaah haji Purbalingga dari Kloter-16 semula berjumlah 209 orang. Dalam perjalanan, satu orang meninggal di tanah suci dan satu orang lainnya ditunda kepulangannya karena alasan kesehatan, sehingga yang dijemput kali ini berjumlah 207 orang.

Baca Juga: Bupati Tiwi Antar 207 Jamaah Haji Kloter 16 Kembali ke Purbalingga, Jemput Kepulangan di Donohudan

Dalam acara penjemputan tersebut, Bupati Tiwi didampingi suami dan Sekretaris Daerah. Bupati menyampaikan rasa syukurnya karena proses pemberangkatan hingga pemulangan jamaah berjalan lancar tanpa hambatan, meskipun ada jamaah yang harus ditinggal di tanah suci karena kondisi tertentu.

Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo dan para pendamping haji yang telah memfasilitasi kelancaran ibadah haji.

Bupati berharap agar jamaah yang ditinggal di tanah suci bisa didampingi oleh PPIH hingga kepulangannya berjalan lancar.

Baca Juga: Jerawat di Telinga? Berikut Cara Sederhana untuk Menghindarinya

Ia juga mengapresiasi skema Murur yang diterapkan oleh PPIH untuk menjaga keselamatan jamaah, khususnya yang lansia, dari potensi kepadatan di Muzdalifah.

Halaman:

Editor: Afif Fatkhurahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah