Kue Lebaran yang Satu Ini Bikin Kangen, Kastangel Gurih Nikmat Ala Devina Hermawan

17 April 2022, 08:02 WIB
Kue Lebaran yang Satu Ini Bikin Kangen, Kastangel Gurih Nikmat Ala Devina Hermawan /

BANJARNEGARAKU - Menikmati suasana lebaran di hari kemenangan, ada kue lebaran yang selalu hadir menemani kebersamaan bareng keluarga.

Rasanya bikin kangen, namun kamu masih tetap bisa membuat hari Lebaran terasa spesial, salah satunya dengan membuat sendiri kue Lebaran di rumah.

Salah satu kue Lebaran paling klasik adalah kue kastangel ala Devina Hermawan.

Baca Juga: Jelaskan Perbedaan Panas dan Suhu! Soal PAT IPA Tema 6 Kelas 5 SD MI, Dilengkapi Pembahasan dan Kunci Jawaban

Kue keju ini punya cita rasa yang gurih dan khas dari keju yang berlimpah ruah. Bagi kamu para pembuat kue pemula, tak perlu bingung untuk membuat kue kastengel ini di rumah.

Rasa gurihnya dan tentu karena rasa manisnya yang disukai oleh segala usia, cara pembuatannya pun sangat mudah.

Dilansir Banjarnegaraku.com dari akun Twitter @hermawan_devina yang telah di-posting pada 1 Februari 2021. Chef Devina Hermawan membagikan resep kastengel yang gurih dan renyah tanpa menggunakan cetakan.

Baca Juga: Kumpulan SOAL US IPS Kelas 6 SD Materi Kelas 5, Disertai Kunci Jawaban dan Pembahasan Sesuai Kisi Kisi 2022

Berikut resep Kastengel yang paling disuka sama ibu-ibu untuk sekitar 80-100 pcs.

Bahan:

90 gr wisman
90 gr mentega (unsalted butter)
10 gr gula halus
2 butir kuning telur (ukuran besar)
50 gr keju parmesan parut
50 gr keju edam parut
50 gr tepung maizena
200 gr tepung protein rendah
8 gr baking powder
4 gr garam
10 gr susu bubuk

Baca Juga: Cakap Tangani Covid-19, Taj Yasin Apresiasi Kinerja PMI Rembang

Topping:

1 butir kuning telur
½ sdm susu cair
Pewarna kuning secukupnya
Keju cheddar / parmesan parut secukupnya

Cara membuat:

1. Kocok wisman, mentega, dan gula halus hingga pucat dan mengembang

2. Masukkan kuning telur satu per satu, aduk lagi sebentar

3. Campurkan tepung, maizena, baking powder, garam, dan susu bubuk lalu aduk rata kemudian saring ke dalam adonan mentega, aduk dengan spatula hanya sampai tercampur rata

Baca Juga: Prediksi Soal US Bahasa Jawa Kelas 9 SMP MTs, Beserta Kunci Jawaban

4. Masukan keju edam dan keju parmesan parut, aduk sebentar menggunakan tangan

5. Jika ingin menggunakan keju cheddar parut, sebaiknya keju cheddar parut disimpan 2-3 hari di dalam kulkas dalam keadaan terbuka supaya kering

6. Ambil adonan lalu pipihkan dengan ketebalan ± 0,5 cm, potong sepanjang 5 cm atau sesuai selera

7. Olesi dengan campuran kuning telur dan susu di permukaannya, taburi dengan keju parut kemudian tekan menggunakan scraper / spatula agar keju menempel

8. Potong adonan selebar ± 1 cm atau sesuai selera, pastikan ukuran dan ketebalan kue seragam

Baca Juga: 10 Soal US Bahasa Inggris Kelas 9 SMP MTs, Beserta Kunci Jawaban

9. Pindahkan ke atas loyang yang sudah dialasi dengan baking paper dan pastikan diberi jarak, panggang dengan suhu 140°C selama 40-50 menit tergantung ukuran kue

10. Setelah dingin, simpan kastengel di wadah kedap udara

Nah itu dia resep dan cara membuat kastengel yang gurih dan renyah, tanpa menggunakan cetakan ala Devina Hermawan. Selamat mencoba.***

 

Editor: Dimas D. Pradikta

Tags

Terkini

Terpopuler