Presiden Jokowi Lantik Dito Ariotedjo sebagai Menpora ke-14, Menpora Termuda Sepanjang Sejarah Indonesia

- 4 April 2023, 09:36 WIB
Simak profil tentang sosok Dito Ariotedjo yang menjadi Menpora baru, dengan usia relatif muda ia jadi menteri termuda.
Simak profil tentang sosok Dito Ariotedjo yang menjadi Menpora baru, dengan usia relatif muda ia jadi menteri termuda. /Antara/Rangga Pandu Asmara Jingga/

BANJARNEGARAKU.COM - Resmi, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akhirnya mengangkat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) definitif, menggantikan Zainudin Amali yang mengundurkan diri pada awal Maret lalu.

Presiden Jokowi mengangkat Dito Ariotedjo (32) sebagai Menpora, bertempat di Istana Presiden pada Senin, 3 April 2023. Hal itu menempatkan Dito sebagai menteri termuda di pemerintahan Jokowi.

Dito Ariotedjo menjadi sosok muda yang menggantikan Zainudin Amali untuk menduduki kursi Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI). Dalam sejarah, Dito Ariotedjo tercatat menjadi Menpora ke-14 dan termuda ketiga.

Baca Juga: Resmi! Dito Ariotedjo Dilantik sebagai Menpora, Sosok Menpora Termuda Ketiga Sepanjang Sejarah Indonesia

Dito Ariotedjo menjadi sosok Menpora yang tergolong muda urutan ketiga setelah Soepeno, dan Wikana. Dito Ariotedjo telah dilantik oleh Presiden RI Joko Widodo sebagai Menpora yang baru pada usianya yang ke-32 tahun, 6 bulan, 9 hari.

Sementara itu, Soepeno menjabat sebagai Menpora ketika ia berusia 31 tahun, 7 bulan, 17 hari, dan Wikana yang berusia 31 tahun, 10 bulan, 11 hari saat menjabat sebagai Menpora yang pada saat itu bernama Menteri Negara Urusan Pemuda.

Saat itu, Wikana lebih dahulu menjabat sebagai Menpora. Kemudian, posisinya digantikan oleh Soepeno.

Baca Juga: Motif Pembunuhan oleh Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara Ternyata Karena.. Jasad Korban Berhasil Dievakuasi 

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x