Tekan Penyebaran DBD, Dinkes Gencar Adakan Fogging di Mandiraja, Banjarnegara

28 Juni 2022, 16:56 WIB
Tekan Penyebaran DBD, Dinkes Gencar Adakan Fogging di Mandiraja, Banjarnegara /Teguh/banjarnegaraku

BANJARNEGARAKU - Dengan ditemukannya Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD), Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Banjarnegara kembali mengadakan fogging.

Koramil 07/Mandiraja melakukan pendampingan bersama DKK Banjarnegara dan Puskesmas 1 Mandiraja.

Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan penyakit yang ditularkan oleh nyamuk Aedes Aegypty yang bisa menimbulkan wabah dan menyebabkan kematian.

Baca Juga: Soal UAS, UKK dan PAT PPKn Tema 8 kelas 2 SD MI Semester 2 Disertai Kunci Jawaban

Untuk itu perlu upaya memutus penularan dengan fogging dan diteruskan dengan Pemberantasan Sarang Nyamuk seminggu sekali oleh warga.

Fogging bisa dilakukan jika memenuhi beberapa kriteria antara lain ditemukan penderita DBD sebanyak 1 atau lebih penderita. Kemudian ditemukan jentik lebih dari lima persen dari rumah atau bangunan yang diperiksa.

Setelah memenuhi kreteria tersebut baru dilakukan koordinasi dengan desa dan puskesmas setempat, kemudian baru dilakukan fogging.

Baca Juga: Wujudkan Jawa Barat Maju dan Modern, Ridwan Kamil: Umaro Tidak Akan Sukses Tanpa Bimbingan Ulama, Selengkapnya

Sebelum dilakukan foging, juga dilakukan sosialisasi prafogging yang berisi terkait dengan kewaspadaan masyarakat terkait dengan bahaya DBD.

Mengantisipasi musim penghujan, beberapa sosialisasi gencar dilakukan kepada masyarakat terkait genangan air yang beresiko menjadi sarang nyamuk Aedes aegypty.

Danramil 07/Mandiraja, Kapten Inf Puji Budi Santoso melalui Pelda Hermawan BS saat mendampingi fogging mengatakan fogging tahap kedua menyasar wilayah yang berada di Dusun V Desa Mandiraja Kulon Kecamatan Mandiraja, Banjarnegara dan dimulai pukul 06.30 wib sampai dengan selesai.

Baca Juga: Miris! Bocah Delapan Tahun Dilempar Ibunya ke Sungai, Berikut Selengkapnya

Sebelumnya, lanjutnya, juga sudah dilaksanakan fogging tahap pertama, tepatnya pada Hari Selasa, 21 Juni 2022 lalu. Satu pekan berikutnya kembali dilaksanakan fogging tahap kedua, yakni pada Hari Selasa, 28 Juni 2022.

Pihaknya melakukan pendampingan fogging tahap kedua dari Dinkes Banjarnegara dan Pukesmas 1 Mandiraja dengan adanya kasus demam berdarah di wilayah tersebut.

Lebih jauh dikatakannya, selama kegiatan berjalan lancar aman dan tidak ada penolakan dari warga masyarakat.

Baca Juga: Sinopsis Film Jurassic World Dominion, Tayang di Bioskop Surya Yudha Cinema Banjarnegara, Selasa 28 Juni 2022

"Dalam kondisi pandemi Covid-19, kita memang tetap harus waspada akan adanya peningkatan namun penyakit lain juga jangan dianggap remeh, terutama DBD yang sudah menjadi langganan di wilayah kita," pungkas Pelda Hermawan.

Hadir dalam kegiatan fogging tersebut Koramil 07/Mandiraja Pelda Hermawan BS dan Serda Sunarto, Petugas DK dan P2P Banjarnegara Pimpinan Yayat.

Baca Juga: Perkuat Sinergitas dan Mitigasi Bencana Alam, Relawan Kecamatan Batur Banjarnegara Diupgrade Kemampuanya

Kepala PKM 1 diwakili Poniran sebanyak 4 orang anggota tenaga kesehatan, Kepala Desa Mandiraja Kulon Suwaryo beserta Perangkat Desa serta Kader Jumantik Desa Mandiraja Kulon, Kecamatan Mandiraja, Banjarnegara.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Tags

Terkini

Terpopuler