Sabtu 30 Juli 2022, KPU Banjarnegara Undang Parpol dan Media Massa, Sosialisasikan PKPU Nomor 4 Tahun 2022

- 29 Juli 2022, 09:16 WIB
Sabtu 30 Juli 2022, KPU Banjarnegara Undang Parpol dan Media Massa, Sosialisasikan PKPU Nomor 4 Tahun 2022
Sabtu 30 Juli 2022, KPU Banjarnegara Undang Parpol dan Media Massa, Sosialisasikan PKPU Nomor 4 Tahun 2022 /Tangkap Layar Instagram @kpu_banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Guna mensukseskan gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjarnegara akan mengundang segenap partai politik, stakeholder dan media massa di Kabupaten Banjarnegara dalam waktu dekat ini.

KPU Banjarnegara adakan sosialisasi Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 4 Tahun 2022 pada Sabtu, 30 Juli 2022.

Berikut ini ulasan selengkapnya mengutip siaran pers yang diunggah dalam postingan laman instagram resmi KPU Kabupaten Banjarnegara pada akun @kpubanjarnegara.

Baca Juga: Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto SIK MH Budayakan Lari Tiap Sore! Olahraga Mudah dan Murah

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjarnegara akan melaksanakan Sosialisasi Tahapan Pendaftaran, Verifikasi dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Pemilihan Umum 2024.

Sosialisasi akan disampaikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjarnegara kepada partai politik tingkat kabupaten, stakeholder terkait dan kepada seluruh media massa di Kabupaten Banjarnegara.

Baca Juga: Latihan Soal dan Kunci Jawaban Matematika Kelas 6 SD MI Halaman 35, Membaca Garis Bilangan

Sosialisasi Tahapan Pendaftaran, Verifikasi dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Pemilihan Umum 2024 akan dilaksanakan pada Hari Sabtu, 30 Juli 2022 pukul 09.00 WIB bertempat di Ayam Sako Banjarnegara.

Bagi partai politik yang telah berbadan hukum tingkat Kabupaten Banjarnegara dimohon kehadirannya.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Instagram KPU Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x