Cegah Stunting! Ini Upaya yang Dilakukan Pj Bupati Banjarnegara, Launching Dapur Sehat Atasi Stunting

- 22 September 2022, 22:00 WIB
Launching program DASHAT atau Dapur Sehat Atasi Stunting pada Selasa 20 September 2022
Launching program DASHAT atau Dapur Sehat Atasi Stunting pada Selasa 20 September 2022 /Dinkominfo Banjarnegara

"stunting bisa disebabkan karena asupan gizi yang kurang dalam waktu yang lama. Orang tua hendaknya sadar bahwa anak tidak cukup hanya makan kenyang, namun harus memerhatikan gizinya," tambahnya

Sementara itu Kepala Dispermades PPKB Banjarnegara, Hendro Cahyono, melaporkan bahwa Pemerintah telah menetapkan target penurunan stunting di tahun 2024 sebesar 14 persen.

"Hal tersebut tidak ringan, namun kami optimistis bisa tercapai dengan berbagai ikhitiar. Sudah banyak upaya yang dilakukan melalui percepatan dari tingkat desa/kelurahan, kecamatan, hingga Kabupaten," katanya

Baca Juga: Profil Lengkap Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika yang Gugat Cerai Sang Suami Dedi Mulyadi

Adapun ragam kegiatannya antara lain, edukasi dan pendampingan bumil, calon pengantin, balita, rembug stunting dan lainnya.

Pada kesempatan itu Pj Bupati beserta Ibu juga memberikan bahan makanan bergizi berupa beras, bubur, dan susu kepada para balita di desa setempat.

Hadir pada kegiatan launching antara lain, Kepala Perwakilan BKKBN yang dihadoro Sri Winarti SPd, Kepala Kantor Kementerian Agama Banjarnegara, Kepala BULOG Cabang Banyumas, Kepala Dinkominfo Banjarnegara, Forkopincam Rakit, Kepala KUA Kecamatan Rakit, Kepala Puskesmas Rakit 1 dan 2 dan Kepala Desa se Kecamatan Rakit.***

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x