Lomba Mapsi Tingkat Kabupaten Banjarnegara Sukses Digelar, Berikut Hasil Kejuaraan Selengkapnya

- 12 Oktober 2022, 20:40 WIB
Para juara lomba MAPSI SD penerima juara berfoto bersama panitia
Para juara lomba MAPSI SD penerima juara berfoto bersama panitia /doc. Dindikpora Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Bertempat di Aula PGRI Banjarnegara dan SDN 1 Sokanandi, lomba Mata Pelajaran Pendidikan Islam dan Seni Sekolah Dasar (MAPSI SD) dihelat.

Lomba yang digelar pada Rabu 12 Oktober 2022 tersebut diikuti oleh ratusan peserta berlangsung meriah dan khikmad.

Kepala Bidang Sekolah Dasar Dindikpora Banjarnegara, Heling Suhono, mengatakan lomba MAPSI SD Tingkat Kabupaten Banjarnegara dimaksudkan untuk menumbuh kembangkan rasa cinta pada seni Islami.

Baca Juga: Ponpes Tanbihul Ghofilin Banjarnegara Rasakan Manfaat Bantuan PLTS dari Gubernur Jawa Tengah

"Lomba juga bertujuan sebagai tolok ukur keberhasilan Pendidikan Agama Islam pada Sekolah Dasar," ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, lomba MAPSI juga diharapkan dapat memberikan pengaruh besar terhadap Guru Pendidikan Agama Islam Sekolah Dasar dalam melaksanakan tugasnya.

“Lomba MAPSI diikuti 20 kecamatan yang terdiri dari 2 Kategori Lomba yaitu Kategori Mata Pelajaran dan Kategori seni," lanjutnya.

Pihaknya juga menjelaskan, lomba sekaligus sebagai tolak ukur pencapaian target Kurikulum sebagai sarana peningkatan kualitas anak didik dalam menumbuhkan karakter.

Baca Juga: Trombosit Erat Kaitannya dengan Demam Berdarah, Simak Penjelasan Dokter PMI Banjarnegara

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x