SMAN 1 Purwareja Klampok Banjarnegara Lepas 354 Siswa, Ini Pesan Kepala Sekolah

- 6 Mei 2023, 10:30 WIB
SMAN 1 Purwareja Klampok, Banjarnegara adakan pelepasan peserta didik tahun pelajaran 2022-2023, pada Sabtu 6 Mei 2023
SMAN 1 Purwareja Klampok, Banjarnegara adakan pelepasan peserta didik tahun pelajaran 2022-2023, pada Sabtu 6 Mei 2023 /Dimas/banjarnegaraku.com

BANJARNEGARAKU.COM - SMAN 1 Purwareja Klampok, Banjarnegara, Jawa Tengah, mengadakan pelepasan peserta didik tahun pelajaran 2022-2023, bertempat di Aula Indoor SMA tersebut.

Dibalut dalam nuansa khas Jepang, dengan orbanem dan pakaian yang dikenalan oleh panitia, kata-kata pelepasan dari siswa siswi pun menggunakan bahasa Jepang, namun tak meninggalkan bahasa Jawa dan Bahasa Indonesia sebagai wujud kecintaan, nasionalisme sebagai Bangsa Indonesia.

Diketahui sebanyak 354 siswa dari 3 peminatan jurusan (MIPA, IPS dan Bahasa) mengikuti pelepasan yang diadakan pada Sabtu 6 Mei 2023, kegiatan tersebut juga turut menghadirkan orang tua siswa, dan komite sekolah.

Baca Juga: HARDIKNAS 2023, SMAN 1 Purwareja Klampok Luncurkan One Class One Book

Adapun rincian siswa peminatan di SMAN 1 Purwareja Klampok yang mengikuti pelepasan kali ini yakni, MIPA berjumlah 211 siswa, IPS berjumlah 108 siswa, Bahasa berujumlah 35 siswa.

"Pintu Keluar adalah Pintu Masuk" itulah tema yang diangkat dalam perpisahan siswa SMAN 1 Purwareja Klampok, tahun pelajaran 2022-2023.

"Siswa kelas XII tahun pelajaran 2022-2023 dari 3 peminatan jurusan di SMAN 1 Purwareja Klampok, Banjarnegara dinyatakan lulus 100%," Jelas Kepala SMAN 1 Purwareja Klampok, Linovia Karmelita.

Baca Juga: Mantan Kapolres: Purbalingga Pengalaman Indah

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x