Beruang Madu Viral Bisa Berdiri Seperti Manusia Pakai Kostum, Serulingmas Zoo Banjarnegara Punya Aslinya

- 12 Agustus 2023, 09:03 WIB
Beruang Madu (Helarctos malayanus) di Serulingmas zoo Banjarnegara
Beruang Madu (Helarctos malayanus) di Serulingmas zoo Banjarnegara /Brave/Serulingmas zoo

Baca Juga: Inilah Calon Logo Banjoemas yang Akan Jadi Brand Kota Lama

Beruang madu adalah pemakan segala atau omnivora. Di habitat aslinya, Beruang Madu tidak hanya memakan madu tetapi buah-buahan, tuna palem, serangga, burung, ikan dan binatang kecil lainnya. Kebun Binatang Serulingmas memiliki koleksi 3 beruang madu terdiri dari 2 jantan dan 1 betina. Beruang ini memiliki kandang masing-masing namun memiliki satu kandang tampilan untuk ditampilkan pada pengunjung. 

Beruang Madu mendapat perlindungan ketat dengan peraturan yang ada

  1. Permen LHKP. 106 tentang pengawetan tumbuhan dan satwa
  2. CITES (Conventions on International in Trade Endangered Species of Wild Fauna and Flora) dalam Apendiks I. Termasuk dalam spesies yang terancam punah, perdagangannya diperbolehkan dalam kondisi luar biasa
  3. IUCN (International Union for Consevation of Nature) termasuk dalam kategori Vurnerable. Kategori VU Rentan, yaitu spesies yang menghadapi kepunahan di masa yang akan datang. 

Datang saja jika ingin melihat Beruang Madu asli atau bisa melalui kebun binatang interaktif yang dimiliki laman kebun binatang Serulingmas Banjarnegara. Buktikan sendiri keaslian Beruang Madu yang viral ini. ***



Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Berbagai Sumber Serulingmas Zoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah