Protes Podcast Close The Door Tentang Legetang Banjarnegara yang Disebut Suka Pesta Seks

- 7 September 2023, 14:10 WIB
Tugu Legetang di Pekasiran, Batur, Banjarnegara
Tugu Legetang di Pekasiran, Batur, Banjarnegara /Brave/Ayundahaha / Googlemaps

Pada akhir postingan admin mengajak al-fatihah bagi para korban Legetang. Para simbah yang wafat. Postingan itu juga menyatakan pihak CFD mengenai hal tersebut tanpa niatan untuk panjat sosial (pansos). 

Tanggapan Masyarakat Sejarah Indonesia cabang Banjarnegara

Senada dengan akun @praumountain, Heni Purwono ketua MSI Banjarnegara juga menyatakan ketidaksetujuan dengan pernyataan 'pesta seks' yang dibesar-besarkan pada podcast Deddy tersebut. 

"Sebagai seorang sejarawan tidak bisa menerima secara mentah-mentah menerima pendapat yang ada di podcastnya om Deddy Corbuzier," ujar Heni. 

Batur dan Dieng adalah pusat relijius sejak era Hindu Budha bahkan sekarang pun jadi pusat perkembangan Islam yang pesat. Pekasiran dan Batur itu tanahnya subur sehingga petani di sana cukup makmur sehingga dari sisi keagamaan tidak kurang. 

Heni tidak yakin pada tahun 1955 ada aktifitas seperti yang disampaikan di podcast (pesta seks). Seharusnya yang dikemukakan adalah sisi sejarahnya. Kejadian hilangnya satu desa terjadi beberapa kali di Banjarnegara. Peristiwa Longsor Sijeruk (2006) dan Longsor Jemblung (2014). 

 Baca Juga: Operasi Zebra Candi 2023, Satlantas Polres Banjarnegara Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

"(Legetang) , Sijeruk dan Jemblung tipikal kejadiannya nyaris sama. Hampir satu desa hilang lenyap," tutur Heni menjelaskan. 

Kontur tanah di Banjarnegara memang banyak seperti itu (mudah longsor). Jadi tentang gunung berpindah itu kurang tepat. 

Mengenai perbuatan buruk yang dibalas Tuhan (azab) itu butuh penelitian lebih lanjut. Iya kalau betul itu azab, jika tidak tentu kasihan warga yang menerima stigma negatif. Mereka terhakimi bahwa di masa lalu seperti itu.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Instagram @prau_mountain Heni Purwono YouTube Close The Door


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah