Ratusan Siswa Berkebutuhan Khusus di SLB N Banjarnegara Rayakan Pesta Demokrasi 

- 16 Desember 2023, 18:03 WIB
Ratusan Siswa Berkebutuhan Khusus di SLB N Banjarnegara Rayakan Pesta Demokrasi 
Ratusan Siswa Berkebutuhan Khusus di SLB N Banjarnegara Rayakan Pesta Demokrasi  /Banjarnegaraku.com

BANJARNEGARAKU.COM - Menjelang pemilu serentak tahun 2024, semua lapisan masyarakat turut serta menyambut pesta demokrasi ini. Salah satu kelompok masyarakat yang juga akan meramaikan pesta demokrasi ini adalah kelompok disabilitas yang ada di Banjarnegara.

SLB N Banjarnegara, sebagai lembaga Pendidikan bagi peserta didik disabilitas turut serta memberikan edukasi untuk mempersiapkan calon pemilih agar dapat memberikan suaranya pada pemilu mendatang. 

Mengusung tema “Suara Demokrasi”, seluruh warga SLB N Banjarnegara, yang meliputi kepala sekolah, guru, karyawan, siswa-siswi, dan wali murid berpartisipasi dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. 

Baca Juga: Pasar Kota Banjarnegara Selesai Renovasi Setelah Kebakaran pada 2021, Ini Perkiraan Waktu Operasi

Seluruh kegiatan ini dikemas dalam rangkaian Pemilihan Ketua OSIS yang dilaksanakan pada bulan Desember 2023 dengan puncaknya pemilihan langsung pada Kamis, 14 Desember 2023.

Menurut Atut Yuliarni, S.Pd Kepala SLB N Banjarnegara pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) tema ”Suara Demokrasi” ini bertujuan agar para siswa mampu mengimplementasikan sistem demokrasi pada satuan pendidikan, membentuk kaderisasi kepemimpinan yang demokratis guna menampung aspirasi siswa SLB N Banjarnegara serta melatih siswa untuk berorganisasi dan menyalurkan minat bakat siswa dalam berorganisasi. 

Lebih lanjut disampaikan bahwa dalam kegiatan ini, dicalonkan 6 orang siswa sebagai perwakilan yang akan menjadi kandidat calon ketua OSIS. 

Keenam siswa ini merupakan siswa berkebutuhan khusus pada jenjang SMPLB dan SMALB dengan kebutuhan khusus yang berbeda. 

Baca Juga: Bukan Kota Banjarnegara, Berikut 5 Kecamatan dengan Pertumbuhan Penduduk Tertinggi di Kabupaten Banjarnegara

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x