MAN 2 Banjarnegara Serius Persiapkan Para Atletnya, Digembleng Tingkatkan Prestasi Jelang Popda 2024

- 5 Februari 2024, 14:22 WIB
MAN 2 Banjarnegara Serius Persiapkan Para Atletnya, Digembleng Tingkatkan Prestasi Jelang Popda 2024./Banjarnegaraku.com
MAN 2 Banjarnegara Serius Persiapkan Para Atletnya, Digembleng Tingkatkan Prestasi Jelang Popda 2024./Banjarnegaraku.com /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Ajang bergensi bagi para atlet pelajar, ternyata tidak akan disia-siakan kesempatan ini untuk mengukir prestasi bagi para atlet-atlet MAN 2 Banjarnegara. Dari keseriusan MAN 2 Banjarnegara untuk berprestasi terlihat dengan terus memantapkan persiapan atletnya sebelum tampil dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar daerah pada 4-9 Maret 2024 mendatang.

Hingga kini terdapat 115 atlet/pemain dari 11 cabang olahraga menjalani latihan gabungan di Lingkungan sekolah yang dilaksanakan MAN 2 Banjarnegara pada setiap hari Sabtu-Minggu.

Baca Juga: Longsor Tanggapan 2024 Lokasi Kejadian Hanya 1 KM dari Longsor Jemblung 2014

Selain latihan rutin setiap Sabtu D-Minggu, para atlet/pemain juga mengikuti Karakter Building dengan mendapatkan gemblengan mental, kedisiplinan, dan kebersamaan serta kekompakan oleh Pemateri antara Lain Kodim 0704 Banjarnegara, Pelatih dan menghadirkan langsung Ketum KONI Banjarnegara Nurohman Ahong.

Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia Prio Pambudi mengatakan, pihaknya berharap dengan latihan bersama ini, para atlet semakin siap berlaga pada ajang multicabang tahunan di Banjarnegara tersebut.

Sedangkan Kepala MAN 2 Banjarnegara saat dihubungi Via telpun Ridlo Pramono mengatakan, program ini bagian dari persiapan menghadapi Popda kabupaten 2024, dan diharapkan para pelajar ini dapat membawa harum nama MAN 2 Banjarnegara dengan prestasinya.

Baca Juga: Ini Alasan Ganjar Soal Sentil Bansos dalam Debat, Ganjar: Agar Publik Tahu yang Sebenarnya....

”Kegiatan charakter building yang kami adakan bertujuan untuk menanamkan jiwa kebersamaan. Sehingga dalam satu kontingen bisa mengenal satu sama lain, sehingga mampu memunculkan team work yang solid serta menumbuhkan rasa ingin membawa nama baik MAN 2,” kata Ridlo Pramono

Ditambahkan Pinok, sapaan akrab Prio bambudi mengatakan kegiatan tersebut akan dipandu para instruktur dan Ahli mental psikologi. Sehingga jiwa korsa para atlet/pemain semakin terasah.

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x