Dharma Wanita di Banyumas Gelar Lomba Memasak, Ajak Ibu untuk Kreatif

14 Juni 2024, 18:30 WIB
Dharma Wanita di Banyumas Gelar Lomba Memasak, Ajak Ibu untuk Kreatif /Prokopim Banyumas

BANJARNEGARAKU.COM - Sebanyak 100 anggota Dharma Wanita yang terdiri ketua pengurus dan unsur pelaksana Paguyuban Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas antusias mengikuti lomba memasak 4 sehat.

Lomba digelar Jumat 14 Juni 2024 di Gedung Sarwa Mandala Dindik Banyumas dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Drs Joko Wiyono M.Si

Joko Wiyono mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Paguyuban Dharma Wanita Dinas Pendidikan untuk mendorong anggotanya agar kreatif dalam menyediakan hidangan keluarga yang sehat.

Baca Juga: Bupati Tiwi Tanamkan Pentingnya Wawasan Kebangsaan, Saat Mengajar di SMAN 2 Purbalingga....

Menurutnya selain lebih hemat, keluarga akan lebih gemar makan makanan sehat dirumah.

“Saya mengapresiasi lomba ini, dengan lomba ini diharapkan ibi-ibu lebih kreatif memasak sehingga anak anak lebih suka makan makanan sehat yang dihidangkan di rumah. Juga lebih hemat, tidak usah pesan bahkan apabila hasilnya bagus bisa menjadi peluang usaha untuk menambah income keluarga,” katanya.

Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, dr Helmy Indra Dewi, menyampaikan lomba memasak makanan 4 sehat bertujuan agar para anggotanya dapat membuat makanan bergizi dengan berbagai macam rasa dan olahan menarik.

"Peserta membuat makanan sehat yang enak dan bergizi dengan bahan tidak lebih dari Rp100 ribu ," katanya.

Helmy menjelaskan, perlombaan kali ini diikuti 10 kelompok yang beranggotakan 10 orang perwakilan dari anggota DWP dari unsur korwilcam, kepala sekolahdan anggota.

Baca Juga: Polisi di Banjarnegara Gelar Aksi Simpatik Bersihkan Tempat Ibadah Lintas Agama

Menurutnya acara sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi paguyuban Dharma Wanita di lingkungan Dinas Pendidikan, menginngat anggotanya menyebar diseluruh Kabupaten Banyumas.

“Harapan dari kegiatan lomba memasak ini juga untuk membangun kekompakan dari anggota Dharma Wanita yang tersebar diseluruh Kabupaten Banyumas, dari Pengurus Kabupaten di Dinas Pendidikan, Korwilcam dan sekolah-sekolah,” lanjutnya.

Dalam lomba ini menghadirkan juri utama dari SMK Negeri 3 Purwokerto dan didampingi juri dari lingkup Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendikan Kabupaten Banyumas.

Rasini salah satu juri mengatakan dalam lomba masak ini, ada 3 kriteria yang meliputi proses, penyajian dan cita rasa.

“Dalam lomba ini ada 3 kriteria penilaian mulai dari proses meliputi pemilihan bahan, keanekaragaman zat yang terkandung, kemudian penyajian yang utama adalah cita rasa,” jelasnya.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Prokopim Banyumas

Tags

Terkini

Terpopuler