9 BUMDesa di Kabupaten Purbalingga menjalin Kerjasama Kantor Samsat Purbalingga

- 15 November 2022, 15:42 WIB
9 BUMDesa di Kabupaten Purbalingga menjalin Kerjasama Kantor Samsat Purbalingga
9 BUMDesa di Kabupaten Purbalingga menjalin Kerjasama Kantor Samsat Purbalingga /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Sedikitnya 9 BUMDesa di Kabupaten Purbalingga menjalin Kerjasama dengan kantor Samsat Kabupaten Purbalingga.

Kerjasama ini merupakan program layanan yang bertajuk Samsat BUmdes Digital Mandiri (Samsat Budiman) dalam rangka mendekatkan pelayanan kepada Masyarakat.

Penandatangan Perjanjian Kerjasama UPPD Kabupaten Purbalingga dengan 9 BUMDesa bertempat di Aula Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Purbalingga, Senin 14 November 2022.

Baca Juga: Roro Hendarti Terima Penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka dari Perpusnas RI

BUMDes yang ikut penandatanganan sudah berbadan hukum dan mempunyai unit usaha pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Penandatanganan dihadiri langsung Kepala Satlantas Polres Purbalingga AKP Mia Novrila Savitri, S.I.K,MH., Perwakilan dari Bank Jateng Lili Widiyani, Perwakilan dari Jasa Raharja, 9 Kepala Desa dan Direktur BUMDesa.

Sementara itu, Kepala Dinpermasdes Kabupaten Purbalingga Pandi, S.Sos mengatakan, dengan adanya kerjasama Samsat Budiman diharapkan BUMDesa mampu memaksimalkan unit usahanya.

Baca Juga: Allah SWT Benci Waktu yang Dibuang Percumah, Berikut Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

Sehingga adanya pelayanan pembayaran pajak bermotor bisa membantu masyarakat dalam membayar pajak kendaraan tanpa perlu jauh-jauh ke Kantor Samsat.

"Saya harap dengan adanya Samsat Budiman ini BUMDesa dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD) dan semakin bertambah BUMDesa yang ingin menjalin Kerjasama," tambahnya.

Halaman:

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Dinkominfo Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x