Emak Harus Tau! Inilah Tips Menjaga Wajan Baru agar Nggak Mudah Lengket dan Awet

- 21 September 2023, 20:52 WIB
Ilustrasi wajan biasa yang disulap menjadi wajan anti lengket.
Ilustrasi wajan biasa yang disulap menjadi wajan anti lengket. /Tangkap layar Youtube.com/Glentia Pasaribu

BANJARNEGARAKU.COM - Salah satu alat memasak yang kehadirannya tidak bisa digantikan dengan yang lain adalah wajan. Perananya sangatlah penting karena dapat digunakan untuk memasak tumis sayuran, menggoreng, dan masih banyak lagi fungsi penting yang dimiliki wajan.

Ada banyak jenis wajan yang beredar di pasaran baik yang ukuran kecil, sedang hingga besar dengan berbagai model dari yang cekung hingga yang datar dengan bahan dasar yang tentunya juga berberda dari material baja, tahan karat, hingga anti lengket.

Apapun pilihan model dan bentuknya, memiliki wajan dengan permukaan yang baik digunakan untuk memasak makanan tidak akan lengket tentu akan memberi kemudahan untuk memasak.

Baca Juga: Kapankah Moving Season 2 Bakal Tayang? untuk Musim Kedua Penulis Beri Sinyal Ini...

Akan tetapi masih saja ditemui wajan yang mudah lengket, padahal merasa sudah memilih wajan terbaik. Hal itu tentu sering dijumpai terlebih wajan yang baru dibeli.

Lalu bagaimanakah mengatasi wajan baru agar tidak ada bahan makanan yang menempel atau lengket?

Pada artikel kali ini, kita akan membahas tentang tips agar wajan baru emak – emak yang lagi demen – demennya memiliki wajan baru tapi ternyata bahan makanan lengket saat kali pertama digunakan yang dilansir dari beragam sumber.

Berikut adalah tips merawat wajan baru emak di dapur agar tidak lengket di masa awal pengggunaan.

  1. Gunakan Api Kecil

Ketika di dapur terdapat alat masak baru terlebih alat itu wajan, emak – emak semangat sekali memasak, sehingga stok bahan yang didalam kulkas ingin diolah menjadi makanan semua hingga sampai lupa mengecilkan api.

Baca Juga: BPBD Banjarnegara Gelar Pelatihan Pengkajian Kebutuhan Pasca Bencana, Simak Selengkapnya

Memasak dengan api yang besar dan digunakan untuk wajn baru ternyata menejadi pemicu bahan makan lengket dalam wajan, sehingga jangan abaikan besaran api dalam memasak, sehingga membuat alat masak di dapur lebih awet dan tidak mudah cemong.

  1. Gunakan Minyak yang Banyak di Masa Awal Penggunaan

Pada saat awal-awal digunakan untuk menggoreng, emak harus paham dan jangan pelit minyak. Pastikan minyak dalam wajan cukup banyak sehingga makanan bisa mengambang di minyak dan nggak terlalu menyentuh permukaan wajan.

  1. Panaskan Wajan Terlebih Dahulu Baru Tuangkan Minyak

Tips satu ini jangan sampai terbailik, dengan menuangkan minyak terlebih dahulu baru dipanaskan. Hal itu ternyata menjadi salah satu penyebab wajan terlebih wajan baru cepat lengket.

Sebelumnya pastikan wajan bersih dan kering lalu dipanaskan di atas api yang besar hingga panasnya merata. Kemudian tuangkan minyak goreng secara menyeluruh ke semua permukaan wajan. Setelah itu, kecilkan api, dan tunggu minyak mendidih dan siap digunakan untuk menggoreng.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Hotel 100 Ribuan Area Purwokerto hingga Baturraden

  1. Cuci Bersih Wajan dan Keringkan dengan Smepurna

Setelah membeli wajan, jangan terburu – buru untuk dipakai, tapi pastikan wajan dicuci bersih dan kering sempurna sebelum dipanaskan. Pastikan juga kalau wajan sebelumnya nggak dipakai untuk merebus atau membuat oseng-oseng, karena bisa menyebabkan wajan jadi lengket.

Demikianlah informasi terkiat wajan baru emak yang mudah lengket dan tips agar wajan masa awal pennggunaan tidak mudah lengket. Semoga bermanfaat.***

Editor: Ali A

Sumber: beragam sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x