Ingin Tampil Glowing dan Lebih Halus Cukup Gunakan 2 Bahan Berkualitas Ini, dr Zaidul Akbar: Gel Skincare Aman

- 17 Februari 2024, 05:05 WIB
Inilah Tips Buang Sel Rusak Penyebab Penyakit Berbahaya, dr. Zaidul Akbar: Belajar Melaparkan Diri
Inilah Tips Buang Sel Rusak Penyebab Penyakit Berbahaya, dr. Zaidul Akbar: Belajar Melaparkan Diri /Facebook/dr Zaidul Akbar

BANJARNEGARAKU.COM - Mimpi memiliki kulit yang glowing dan halus kini bisa menjadi kenyataan dengan cara membuat gel skincare ala dr. Zaidul Akbar sendiri, menggunakan hanya dua bahan alami. Jangan khawatir, prosesnya tidak rumit, dan kamu bisa mencobanya di rumah dengan mudah.

Meskipun produk perawatan kulit di pasaran begitu melimpah, tidak semua orang dapat dengan mudah menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

Selain itu, tidak semua produk tersebut terbuat sepenuhnya dari bahan alami, kadang mengandung bahan kimia yang berisiko bagi kesehatan kulit jika digunakan dalam jangka panjang.

Baca Juga: Tips Ampuh Menghilangkan Perut Buncit: Rahasia Kesehatan dan Kecantikan

Jika kamu menginginkan perawatan alami dan aman, tips cantik alami dari dr. Zaidul Akbar mungkin dapat menjadi solusinya.

Dengan mengikuti panduannya, kamu bisa membuat gel skincare alami tanpa tambahan bahan kimia berpotensi berbahaya.

Langsung saja, berikut ini panduan lengkap cara membuat gel skincare ala dr. Zaidul Akbar, seperti yang dijelaskan dalam salah satu video di akun Youtube resminya:

Baca Juga: Tips Menghilangkan Perut Buncit: Cara Efektif Meraih Tubuh Ideal

Bahan yang dibutuhkan:

  1. Rumput laut kering secukupnya
  2. 1-2 sendok makan habatus sauda
  3. Air secukupnya

Cara pembuatan gel skincare:

  1. Hancurkan biji habatus sauda.
  2. Haluskan rumput laut kering menggunakan blender.
  3. Campurkan kedua bahan, tambahkan air secukupnya.
  4. Aduk hingga racikan tersebut berbentuk gel.
  5. Untuk manfaat ekstra, tambahkan madu dan aduk hingga merata.
  6. Gel skincare alami siap digunakan untuk wajah dan rambut.

Baca Juga: Tips Menghilangkan Perut Buncit dengan Mudah dan Sehat

Penggunaan gel ini akan membuat kulit wajah tampak kinclong, glowing, halus, dan lembut.

Sebelum mencobanya, pastikan alat dan bahan yang digunakan sudah bersih, dan bersihkan wajah sebelum aplikasi. Ini penting untuk mencegah kuman atau bakteri berpindah ke wajah.

Selain itu, lakukan uji alergi terlebih dahulu dengan mengoleskan sedikit gel di kulit rahang dan amati reaksi selama 24 jam.

Jika muncul gatal, kemerahan, iritasi, atau tanda ketidakcocokan lainnya, sebaiknya hindari penggunaan untuk perawatan kulit wajah, karena setiap kulit memiliki reaksi yang berbeda.

Demikianlah informasi terkait panduan membuat gel alami untuk wajah glowing dan halus dari Zaidul Akbar. Semoga bermanfaat.***

Editor: Taufik Hidayat PP

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah