Prof Mahfud MD Jadi Khatib sekaligus Resmikan Agrowisata dan Edukasi di MAJT

- 29 Juni 2023, 20:47 WIB
Panen perdana agrowisata di MAJT dihadiri oleh Prof Mahfud MD
Panen perdana agrowisata di MAJT dihadiri oleh Prof Mahfud MD /Dwi Widiyastuti/Humas MAJT

Selain menjadi khatib, agenda istimewa adalah meresmikan pertanian agrowisata dan edukasi milik MAJT, serta berkesempatan memanen buah melon di saja, dilanjutkan mamanen buah kurma di halaman masjid.

Sejumlah pengurus MAJT, ulama dan tokoh hadir dalam kesempatan itu. Terlihat Anggota dewan penasihat MAJT yang juga mantan gubernur Jateng Drs H Ali Mufiz MPA, Ketua Umum MUI sekaligus Ketua Baznas Jateng Dr Ahmad Darodji MSi, dan Ketua Takmir Masjid Baiturrahman DR KH Multazam MAg.

Baca Juga: Mahfud MD: Al Zaytun Tak Boleh Diambangkan, Kalau Iya ya Iya Kalau Tidak ya Tidak

Selain itu, Wakil Ketua II MAJT KH Hanief Ismail Lc, Wakil Ketua III Drs H Ahyani MSi, Wakil Sekretaris II Drs H Istajib AS, Bendahara Dr H Nor Hadi SE MSi Akt CA dan wakil Drs H Zen Yusuf MM.

Sekretaris MAJT Muhyiddin menjelaskan, pihaknya akan melakukan penyembelihan hewan kurban pada Sabtu 1 Juli 2023 mendatang. Selain agenda panen kurma dan melon, pihak MAJT akan melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada Sabtu. Pada Iduladha tahun ini, MAJT menerima 12 ekor sapi dan 18 ekor kambing.

Demikian informasi tentang Prof Mahfud MD jadi khatib sekaligus resmikan agrowisata dan edukasi di MAJT. ***

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Humas MAJT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah