Banjarnegara di Peringkat 7 Porprov, Sepatu Roda Sumbang Emas

- 4 Agustus 2023, 21:40 WIB
Porprov XVI Jawa Tengah cabang olahraga Sepatu roda
Porprov XVI Jawa Tengah cabang olahraga Sepatu roda /Brave/Brave /Koni

BANJARNEGARAKU.COM - Sehari sebelum pembukaan 4 Agustus 2023 Banjarnegara telah mendapat 1 emas, 1 perak, dan 3 perunggu yang disumbang dari cabang sepatu roda. Banjarnegara sementara berada di peringkat ke 7 di bawah kota Semarang, Pati, Grobogan, kota Tegal, dan kota Surakarta. Di peringkat teratas, Kota Semarang hingga pukul 19.58 WIB mendapatkan 16 emas, 7 perak, dan 9 perunggu. 

Porprov XVI Jawa Tengah dilaksanakan di Pati Raya meliputi 6 kabupaten yaitu Pati, Kudus, Rembang, Blora, Grobogan dan Jepara. Porprov resmi akan berlangsung pada 5-11 Agustus 2023. Beberapa cabor sudah mulai bertanding sejak 1 Agustus lalu. Antara lain cabang senam, tarung drajat, dan sepatu roda.

Baca Juga: Presiden AGSI: Guru Sejarah Harus Punya Jejak Sejarah

Pada pertandingan sepatu roda Banjarnegara turun di 11 nomor pertandingan yang berlangsung di GOR Jaya kusumo, Pati. Dengan kekuatan kontingen 4 orang atlet dan 1 orang pelatih. 

  • Fatahilah Rajawali Cahyono Putra
  • Ray Harist Lutfi Rafiulkhaq
  • Felisitas Widiandra Susiloningtyas
  • Anka Nuryalita
  • Muhammad Arif Rachman (pelatih) 

Perjuangan Ray Harist

Di nomor berpasangan 5000 meter beregu Ray yang berpasangan dengan Fatahilah, harus berjuang sangat keras untuk mengamankan posisi. Ray berjuang sampai titik darah penghabisan tidak memperdulikan keadaan fisiknya. Akhirnya finish di posisi ketiga dan jatuh terkapar. 

Ray Harist berjuang hingga terkapar
Ray Harist berjuang hingga terkapar Koni Banjarnegara

Ray harus mendapatkan perawatan dan oksigen tambahan dari tim medis dan diangkut ke Instalasi Gawat Darurat (IGD). Dilansir dari instagram Koni Banjarnegara, mengabarkan keadaan Ray aman dan baik-baik saja. 

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: KONI Jateng KONI Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x