Tim Teknik Geologi Unsoed Petakan Kerawanan Bencana Kecamatan Karangmoncol, Berikut Selengkapnya

- 19 Juli 2022, 10:10 WIB
Tim Teknik Geologi Unsoed Petakan Kerawanan Bencana Kecamatan Karangmoncol
Tim Teknik Geologi Unsoed Petakan Kerawanan Bencana Kecamatan Karangmoncol /Humas Pemkab Purbalingga

BANJARNEGARAKU.COM - Tim dari Jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto memaparkan hasil Studi Proyek Independen Tentang Pergerakan Tanah di Wilayah Kecamatan Karangmoncol, Senin, 18 Juli 2022 di Ruang Rapat Bupati.

Penelitian ini merupakan program Mahasiswa Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Unsoed Purwokerto.

Dosen Pembimbing Lapangan FT Unsoed Indra Permana Jati ST MT mengatakan, melalui penelitian ini pihaknya ingin membantu bagaimana bencana di Purbalingga dimenejemen dengan baik. Sehingga implikasinya adalah keselamatan.

Baca Juga: Geger! Warga Temukan Mayat di Saluran Irigasi Kalibenda Banjarnegara

"Bencana selalu ada 'ketidakpastian' sehingga yang kita gunakan adalah mitigasi atau bergerak ke arah aman. Jika saat ini pemerintah daerah masih fokus di emergency rensponse, kita melangkah agar bagaimana bencana itu tidak terjadi," katanya.

Sementara itu Azwar Fajri selaku mahasiswa Geologi Unsoed yang melaksanakan studi ini memaparkan Kecamatan Karangmoncol didominasi bencana tanah longsor.

Sedangkan longsor itu sendiri bisa terjadi tidak hanya terjadi karena satu faktor, tapi ada faktor pengontrol dan pemicu.

Baca Juga: Jelang Musorkab! Pendaftaran Calon Ketua KONI Purbalingga Dibuka, Berikut Selengkapnya

"Setelah kita uji, bencana longsor di Karangmoncol banyak terjadi di satuan batu pasir (8 longsor) dan lava andesit (8 longsor)," kata Fajri mengupas satu per satu.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Humas Pemkab Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x