Argentina Rebut Juara Piala Dunia 2022, Prancis Harus Rela jadi Runner up setelah Kalah di Qatar

- 19 Desember 2022, 15:34 WIB
Argentina Rebut Juara Piala Dunia 2022, Prancis Harus Rela jadi Runner up setelah Kalah di Qatar
Argentina Rebut Juara Piala Dunia 2022, Prancis Harus Rela jadi Runner up setelah Kalah di Qatar /Tangkapan Layar Instagram @afaseleccion/Selayar Post

BANJARNEGARAKU.COM - Pergulatan akbar Piala Dunia tahun 2022 telah berakhir, dan Timnas Argentina jadi juara setelah mengalahkan Perancis melalui drama adu pinalti di babak final.

Pertandingan berkelas antara Argentina versus Prancis pada partai final Piala Dunia 2022 di Lusail Iconic Stadium, Qatar, pada Minggu 18 Desember 2022, mengubah sejarah Argentina menjadi juara dunia tiga kali.

Sehingga, dunia mengakui ketangguhan Timnas Argentina sebagai juara Piala Dunia 2022, setelah berhasil membuat Timnas Prancis bertekuk lutut secara dramatis melalui adu penalti dengan skor akhir 4-2 (3-3) untuk kemenangan Argentina.

Baca Juga: Innalillahi, Warga Plumbungan Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia di Sungai Merawu

Argentina mendapat gelar juara dunia yang ketiga kalinya, ini membuat penantian panjang tim berjuluk La Albiceleste dan para pendukungnya selama 36 tahun berakhir.

Kali terakhir Argentina menjadi juara Piala Dunia pada 1986. Setelah itu Tim Tango ini dua kali ke final, namun hanya jadi runner up.

Dilansir Banjarnegaraku.com dari Portal Pekalongan yang tayang pada 19 Desember 2022, https://portalpekalongan.pikiran-rakyat.com/olahraga/pr-1915986890/argentina-rebut-juara-piala-dunia-2022-prancis-telan-pil-pahit-kekalahan-di-qatar?page=5

Baca Juga: Daftar PPS untuk Pemilu 2024, Ini Syarat dan Dokumen Lengkap yang Harus Dipenuhi

Kemenangan Argentina atas Prancis pada Piala Dunia 2022 Qatar, dibuka oleh Lionel Messi melalui tendangan penalti pada menit ke-21, setelah Di Maria dijatuhkan pemain Prancis, Ousmane Dembele di kotak terlarang saat melakukan cut-inside.

Messi maju sebagai eksekutor dan sukses mengecoh penjaga gawang Prancis, Lloris. Argentina pun unggul 1:0.

Pada menit ke-36, Argentina menambah gol melalui tendangan Di Maria.

Baca Juga: SMP IP Tunas Bangsa Banjarnegara Bersama Ilmuwan Ajak Orang Tua Bijak Mendidik Anak di Era Digitalisasi

Lewat serangan balik, Julian Alvarez mengirim umpan kepada Mac Allister yang bebas di depan. Julian mengirim umpan kepada Di Maria yang berada di kotak penalti.

Di Maria tinggal berhadapan dengan Lloris, berhasil melepaskan tembakan ke sudut kanan gawang Prancis, dan mengubah skor menjadi 2-0.

Hingga babak pertama berakhir skor tetap 2:0 dengan kemenangan Argentina.

Baca Juga: Pembangunan Selesai, 6 Gedung Proyek Unggulan dari Anggaran 2022 Diresmikan

Memasuki babak kedua, Prancis meningkatkan serangan, namun sering dimentahkan oleh lini pertahanan Argentina.

Meski tertinggal 2 gol, Timnas Prancis tidak patah arang. Terus melancarkan serangan dan menggempur pertahanan Argentina.

Perjuangan Prancis pun tidak sia-sia, tim berjuluk Les Bleus ini akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2:2.

Baca Juga: Argentina Jawara Piala Dunia 2022, Timnas Prancis Gagal Samai Rekor Italia dan Brazil

Dua gol beruntun Prancis dicetak oleh Kylian Mbappe hanya berselang 97 detik, yakni pada menit ke-80 dan 81.

Pertandingan pun berlangsung semakin sengit, kedua tim saling meningkatkan serangan dan gempuran untuk berebut gelar juara dunia.

Namun hingga waktu normal 90 menit berakhir, kedudukan tetap imbang 2:2, sehingga kedua tim harus menjalani pertandingan tambahan dua kali 15 menit.

Pada perpanjangan waktu, Argentina kembali unggul lewat gol yang disumbang oleh Messi pada menit ke-108, skor menjadi 3:2.

Baca Juga: Tradisi Jelang Hari Jadi Kabupaten Purbalingga, Jajaran Forkopimda Ziarah Makam Leluhur

Namun Prancis kembali berhasil menyamakan kedudukan 3:3 lewat gol yang dicetak Mbappe melalui tendangan penalti pada menit ke-116.

Skor imbang 3:3 tetap bertahan hingga perpanjangan waktu 30 menit berakhir, hingga penentuan pemenang dilakukan lewat adu tendangan penalti.

Dan, pada adu penalti ini rupanya dewi fortuna atau keberuntungan berpihak kepada Argentina, yakni meraih kemenangan dengan skor akhir 4-2 (3-3) untuk kemenangan Argentina.

Baca Juga: Peringatan Hari Jadi, Sebagai Momentum Edukasi Budaya bagi Masyarakat

Kemenangan Argentina pada final Piala Dunia 2022 melawan Prancis semalam, mencatatkan tim berjuluk La Albiceleste (Putih dan Biru Langit) ini menjadi juara dunia sebanyak tiga kali.

Diketahui, Argentina bertemu Prancis di final Piala Dunia 2022 merupakan penampilan keenam lolos ke final Piala Dunia. Sebelumnya, Argentina telah lima kali tampil di final Piala Dunia.

Namun, dari lima kali tampil di Piala Dunia sebelumnya, Argentina baru dua kali meraih gelar juara Piala Dunia.

Sementara itu, Prancis tercatat tiga kali menembus partai final Piala Dunia yakni tahun 1998, 2006, dan 2018. Dalam tiga tampil di final Piala Dunia, tim berjuluk Les Bleus ini dua kali sukses menjadi juara dunia, yakni 1998 dan 2018.

Pada final Piala Dunia 2022 di Qatar, kekalahan Prancis atas Argentina harus merelakan hilangnya status juara bertahan. Hal ini karena pada edisi terakhir Piala Dunia 2018 di Rusia, Timnas Prancis yang dimotori Kylian Mbappe dan kawan-kawan berhasil menjadi juara.

Baca Juga: Hari Jadi ke 192 Tahun 2022 Berkah bagi Purbalingga Berprestasi

Kilas Balik

Argentina sukses melaju ke final Piala Dunia 2022, usai mengandaskan perlawanan Kroasia dengan skor 3-0 tanpa balas pada partai semifinal.

Sedangkan Prancis lolos ke partai final Piala Dunia 2022 setelah sukses melibas habis Maroko dengan skor 2-0 tanpa balas di semifinal pada Kamis 15 Desember 2022.

Argentina yang juga dijuluki Tim Tango ini memiliki kekuatan di area lini depan yang dimotori sang mega bintang, Lionel Messi.

Selain Messi, ada Angel Di Maria dan wonderkid Julian Alvarez yang juga tengah dalam top performa.

Baca Juga: Konser NdarBoy Genk Hibur Masyarakat di Hari Jadi Ke-192 Kabupaten Purbalingga

Sementara itu Timbas Prancis, lini depan juga menjadi andalan dengan beberapa pemain terbaiknya seperti Kylian Mbappe, Olivier Giroud, Dembele dan sebagainya. Lini tengah Prancis juga dinilai baik, meski lini pertahanan dinilai sering kedodoran.

Susunan Pemain

Argentina: Emiliano Martinez, Nahuel Molina, Nicolas Otamendi, Cristian Romero, Nicolas Tagliafico, Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister, Angel Di Maria, Julian Alvarez, Lionel Messi

Prancis: Hugo Lloris, Jules Kounde, Raphael Varane, Dayot Upamecano, Theo Hernandez, Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot, Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, Kylian Mbappe, Olivier Giroud.

Baca Juga: Kodim Banjarnegara Sukses Gelar Fun Run 5 Kilometer Peringati Hari Juang Kartika ke-77

Catatan akhir Portalpekalongan.com, sepanjang pertandingan pada babak pertama Argentina mendominasi penguasaan bola hingga unggal 2:0 atas Prancis.

Namun pada babak kedua, Prancis meningkatkan strategi serangan. Pertempuran kedua tim pun cenderung mulai berimbang hingga Prancis berhasil mencetak dua gol dan menyamakan kedudukan menjadi 2:2.

Hingga waktu normal 90 menit berakhir, dan kedua tim menjalani perpanjangan waktu 30 menit, kedua tim masing-masing menambah satu gol sehingga kedudukan tetap imbang 3:3.

Penentuan pemenang pun dilakukan melalui adu penalti yang akhirnya dimenangkan oleh Argentina dengan skor 4:2.

Argentina pun dinobatkan sebagai juara Piala Dunia 2022 di Qatar.***

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Portal Pekalongan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Formasi PPPK 2023 Provinsi Jambi

22 September 2023, 19:09 WIB

Formasi PPPK 2023 Kabupaten Brebes

22 September 2023, 19:02 WIB

Formasi PPPK 2023 Kabupaten Bengkulu Tengah

22 September 2023, 18:56 WIB

Formasi PPPK 2023 Kabupaten Sigi

22 September 2023, 18:37 WIB

Terpopuler

Kabar Daerah

x